Petinju gay ini akhirnya nikahi pacar sesama jenisnya
A
A
A
Sindonews.com - Petinju kelas bulu Puerto Rico, Orlando Cruz, akhirnya telah melangsungkan pernikahan pada pertengah bulan ini. Ya, petinju aktif pertama yang mengakui dirinya gay itu melangsungkan pernikahan sesama jenis dengan kekasihnya, Jose Manuel Colon.
Menurut Huffington Post, pria berusia 32 tahun itu mengikat simpul pernikahan pada 16 November lalu, dalam sebuah upcara pernikahan yang diresmikan anggota New York City Council, Melissa Mark-Viverito.
Cruz melamar sang kekasih, yang sekarang menjadi 'suami'-nya, melalui akun Facebook-nya pada Agustus lalu atau dua bulan sebelum menderita kekalahan dari Orlando Salido. Lalu, dia juga menggunakan Facebook untuk memamerkan dokumentasi perayaan pernikahannya.
"Memanjatkan syukur kepada Bapa saya di surga untuk satu hari dalam kehidupan dan dengan suami (saya) Jose Manuel di dalamnya," tulis Cruz di laman Facebook-nya.
Dalam karir tinju profesionalnya, Cruz memiliki catatan yang cukup bagus. Dengan modal sebagai juara kelas bulu WBO Latino, Cruz mendapat kesempatan untuk bertarung memperebutkan gelar juara dunia WBO yang lowong dengan Salido pada 12 Oktober lalu. Sayangnya, dalam pertarungan itu, Cruz berhasil dirobohkan Salido di ronde ketujuh. Secara keseluruhan, dia telah melakoni 24 pertarungan, dengan hasil 20 kemenangan (10KO), tiga kali kalah, dan sekali imbang.
Berita lainnya:
Dengan mantap, petinju ini mengaku gay
Petinju gay itu bantah unggah foto-foto bugilnya
Cruz bermimpi menjadi juara dunia
Cruz persembahkan duel untuk kaum homoseksual
Petinju gay itu gagal rebut juara dunia
Salido sebut Cruz sebagai petinju kuat dan cepat
Ini strategi Salido untuk redam Cruz
Menurut Huffington Post, pria berusia 32 tahun itu mengikat simpul pernikahan pada 16 November lalu, dalam sebuah upcara pernikahan yang diresmikan anggota New York City Council, Melissa Mark-Viverito.
Cruz melamar sang kekasih, yang sekarang menjadi 'suami'-nya, melalui akun Facebook-nya pada Agustus lalu atau dua bulan sebelum menderita kekalahan dari Orlando Salido. Lalu, dia juga menggunakan Facebook untuk memamerkan dokumentasi perayaan pernikahannya.
"Memanjatkan syukur kepada Bapa saya di surga untuk satu hari dalam kehidupan dan dengan suami (saya) Jose Manuel di dalamnya," tulis Cruz di laman Facebook-nya.
Dalam karir tinju profesionalnya, Cruz memiliki catatan yang cukup bagus. Dengan modal sebagai juara kelas bulu WBO Latino, Cruz mendapat kesempatan untuk bertarung memperebutkan gelar juara dunia WBO yang lowong dengan Salido pada 12 Oktober lalu. Sayangnya, dalam pertarungan itu, Cruz berhasil dirobohkan Salido di ronde ketujuh. Secara keseluruhan, dia telah melakoni 24 pertarungan, dengan hasil 20 kemenangan (10KO), tiga kali kalah, dan sekali imbang.
Berita lainnya:
Dengan mantap, petinju ini mengaku gay
Petinju gay itu bantah unggah foto-foto bugilnya
Cruz bermimpi menjadi juara dunia
Cruz persembahkan duel untuk kaum homoseksual
Petinju gay itu gagal rebut juara dunia
Salido sebut Cruz sebagai petinju kuat dan cepat
Ini strategi Salido untuk redam Cruz
(nug)