Henry: Oezil mirip Pires

Kamis, 12 Desember 2013 - 16:16 WIB
Henry: Oezil mirip Pires
Henry: Oezil mirip Pires
A A A
Sindonews.com – Mantan pemain legendaris Arsenal Thierry Henry mengaku gembira dengan dampak positif yang diberikan Mesut Oezil untuk tim berlogo meriam tersebut. Kemampuan dan gaya bermain pemain asal Jerman itu dikatakan Henry mengingatkannya kepada rekan setimnya di Arsenal Robert Pires.

Sejak didatangkan dari Real Madrid, Oezil sudah mengemas 4 gol dan 7 asisst di Liga Premier musim ini. “Saya akan senang bermain dengannya. Dia mengingatkan saya kepada Robert Pires,”ujar Henry dilansir Sky Sports, Kamis (12/12/2013).

“Dia akan berbagi bola, Dia dapat menemukan rekannya yang tampil cepat, seorang striker. Dia bisa bermain dengan semua jenis bola. Dia memiliki semua hal yang Anda inginkan sebagai seorang gelandang.”

Ditanya apa yang membuatnya terkesan dengan penampilan Arsenal, Henry menjawab, Hanya keyakinan bahwa mereka memiliki lagi, mengetahui bahwa mereka bisa mengalahkan tim mana pun.”

(irc)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2837 seconds (0.1#10.24)