Pelatih Al-Ahly salahkan krisis Mesir

Minggu, 15 Desember 2013 - 02:23 WIB
Pelatih Al-Ahly salahkan...
Pelatih Al-Ahly salahkan krisis Mesir
A A A
Sindonews.com – Pelatih AL Ahly Mohamed Youssef menilai tersingkirnya timnya di ajang Piala Dunia Antarklub 2013 usai dikalahkan Guangzhou Evergreen 0-2 tidak lepas dikarenakan masalah politik yang terjadi di Mesir.

Menurutnya masalah politik yang terjadi di Mesir sempat mengganggu sepak bola mereka. “Tidak ada pertandingan Liga Mesir. Kita hanya bisa mengatur pertandingan persahabatan untuk mempersiapkan diri menghadapi turnamen ini,” kata Youssef usai pertandingan.

Kondisi inilah yang menurutnya berpengaruh terhadap penampilan timnya ketika menghadapi Guangzhou. “Tentu saja jika mereka bermain secara teratur maka akan lebih siap menghadapi turnamen ini."

Timnya ditambahkan Yousseff juga terpengaruh oleh cedera yang melanda Abou - Treika dan Hossam Ashour selama pertandingan. “ Kita dipaksa untuk membuat pergantian pemain yang di luar skenario kami. Pada akhirnya , kita harus menerima kekalahan,” katanya.

Meski kalah Al Ahly masih akan menjalani satu pertandingan lagi untuk memperebutkan tempat kelima di turnamen ini yakni melawan antara Raja Casablanca v Monterrey.
(irc)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8809 seconds (0.1#10.140)