3 alasan mengapa Chelsea bisa kalahkan Arsenal

Senin, 23 Desember 2013 - 14:45 WIB
3 alasan mengapa Chelsea...
3 alasan mengapa Chelsea bisa kalahkan Arsenal
A A A
Sindonews.com - Selasa (24/12) dini hari nanti WIB, atmosfer panas akan terasa di Stadion Stamford Bridge ketika tuan rumah Chelsea menjamu rival sekota mereka Arsenal. Pelatih Arsenal Arsene Wenger menyebut laga nanti sebagai bentrokan potensial untuk menentukan rute juara Liga Premier.

Chelsea yang dipimpin “Special One” akan menjamu Arsenal dengan catatan bagus. Selama ditangani pelatih asal Portugal itu, mereka belum terkalahkan oleh Arsenal. Lalu apa rencana Chelsea untuk bisa menjaga rekor mereka nanti?

1. Rusak permainan lini tengah Arsenal
Tidak perlu diragukan kalau Arsenal memiliki lini tengah terbaik di Liga Premier saat ini. Dengan ini maka Chelsea harus bisa meladeni kekuasan Arsenal di lini tengah. Frank Lampard dan Ramires dapat memainkan poros ganda 4-2-3-1. Pasangan Inggris-Brasil itu harus bisa memutus aliran bola Arsenal di lini tengah. Untuk bisa memastikan ini, maka Eden Hazard dan Oscar harus rela secara bergantian untuk membantu pertahanan dan siap membantu serangan.

2. Inkonsisten melawan tim besar
Meski Arsenal sedang tampil bagus sejak awal musim ini di Liga Premier, namun mereka sejauh ini belum tampil terbaik dalam pertandingan besar mreka. Lihat saja ketika mereka menghadapi Liverpool dan Tottenham, meski kemudian kemenangan berhasil diraih, Ketika melawan Manchester United, mereka gagal menunjukkan umpan-umpan seperti biasa. Lalu menghadapi Manchester City, gaya permainan mereka sudah mampu dibaca dengan baik oleh pasukan Manuel Pellegrini. Di sinilah Chelsea bisa mengambil keuntungan dengan melihat ini menjadi waktu terbaik menghadapi Arsenal, Chelsea harus menunjukkan ketahanan, jiwa lapar dan kemauan keras di laga nanti.

3. Manfaatkan perubahan lini belakang Arsenal
Jika memang bek Laurent Koscielny absen seperti yang dilaporkan maka lini tengah dan depa Chelsea dalam formasi 4-2-3-1 akan mendapat keuntungan besar. Lini tengah Chelsea dituntut untuk lebih brutal dan menunjukkan skill. The Blues harus bisa menekan dengan melancarkan serangan dari sayap. Ini guna memastikan salah satu antara Mata dan Oscar akan menyelusup di barisan empat pemain belakang.
(irc)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7037 seconds (0.1#10.140)