Ini janji Vitali jika terpilih jadi Presiden Ukraina

Rabu, 01 Januari 2014 - 23:54 WIB
Ini janji Vitali jika terpilih jadi Presiden Ukraina
Ini janji Vitali jika terpilih jadi Presiden Ukraina
A A A
Sindonews.com - Mantan juara dunia tinju kelas berat versi WBC asal Ukraina, Vitali Klitschko, menghadapi masalah yang cukup pelik di Tanah Airnya. Vitali, yang 17 Desember lalu, memutuskan gantung sarung tinju demi fokus di panggung politik, menyebut kondisi politik di Ukraina tengah membara.

Seperti diberitakan sebelumnya, Vitali memimpin aksi unjuk rasa menentang kebijakan Presiden Viktor Yanukovich, awal bulan lalu. Selain itu, Vitali juga memiliki ambisi untuk menjadi Presiden Ukraina, agar dia bisa membawa negaranya ke arah yang lebih baik.

Pria berusia 42 tahun itu pun bersumpah akan melumpuhkan Yanukovych dalam pemilihan presiden, yang dituntut agar digelar pada Maret 2014 atau satu tahun lebih cepat dari jadwal.

"Politik Ukraina hari ini tak berbeda dengan pertarungan tanpa aturan," tandas Vitali, yang merupakan kakak kandung juara kelas berat IBO/IBF/WBA/WBO, Wladimir Klitschko, ketika diwawancarai AFP, belum lama ini.

Menurutnya, di masa mendatang, politik Ukraina harus berjalan di bawah aturan yang sama seperti olahraga, setiap pelanggaran aturan akan mendapatkan diskualifikasi atau hukuman.

Vitali kembali menegaskan seruannya untuk pemilihan presiden lebih awal. Jika terpilih jadi presiden, dia berjanji akan membuat Ukraina menjadi sebuah negara republik parlementer dan mandat presiden bakal dipangkas.

"Saya berjuang untuk negara Eropa dan bukan untuk surat kepercayaan. Kebijakan ini optimal untuk Ukraina," terang Vitali, yang memiliki rekor tinju profesional 45 kemenangan (41KO) dan dua kali kekalahan.
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7795 seconds (0.1#10.140)