Peterson beri cacat perdana buat Jean
A
A
A
Sindonews.com - Lamont Peterson, 30 tahun, berhasil bangkit dan kembali mencetak kemenangan ketika berhadapan dengan Dierry Jean (31 tahun), dalam duel mempertahankan gelar juara kelas welter junior versi IBF di DC Armory, Washington, District of Columbia, Amerika Serikat, Minggu (26/1).
Pada laga terakhirnya, Peterson menderita kekalahan TKO di ronde ketiga dari Lucas Martin Matthysse di New Jersey, AS, Mei tahun lalu.
Empat ronde pertama, pertarungan berlangsung sangat ketat. Peterson baru mampu menguasai jalannya pertarungan di ronde kelima, dan dia melanjutkan dominasinya hingga ronde ketujuh.
Jean sempat memperlihatkan kemampuannya pada ronde kedelapan dan kesembilan, sebelum akhirnya Peterson kembali berkuasa hingga ronde terakhir atau ronde ke-12. Peterson memenangkan pertarungan dengan skor 115-113, 116-112, dan 118-111.
Kemenangan dalam laga ini, meningkatkan catatan rekor profesional Peterson menjadi 32 kemenangan (16KO), 2 kekalahan, dan 1 kali imbang. Di pihak lawan, Jean, mengumpulkan 25 kemenangan (17KO) dan satu kekalahan.
Pada laga terakhirnya, Peterson menderita kekalahan TKO di ronde ketiga dari Lucas Martin Matthysse di New Jersey, AS, Mei tahun lalu.
Empat ronde pertama, pertarungan berlangsung sangat ketat. Peterson baru mampu menguasai jalannya pertarungan di ronde kelima, dan dia melanjutkan dominasinya hingga ronde ketujuh.
Jean sempat memperlihatkan kemampuannya pada ronde kedelapan dan kesembilan, sebelum akhirnya Peterson kembali berkuasa hingga ronde terakhir atau ronde ke-12. Peterson memenangkan pertarungan dengan skor 115-113, 116-112, dan 118-111.
Kemenangan dalam laga ini, meningkatkan catatan rekor profesional Peterson menjadi 32 kemenangan (16KO), 2 kekalahan, dan 1 kali imbang. Di pihak lawan, Jean, mengumpulkan 25 kemenangan (17KO) dan satu kekalahan.
(nug)