Tendang striker Norwich, Yaya terancam sanksi

Minggu, 09 Februari 2014 - 15:53 WIB
Tendang striker Norwich,...
Tendang striker Norwich, Yaya terancam sanksi
A A A
Sindonews.com – Gelandang Manchester City Yaya Toure tengah harap-harap cemas lantaran terancam sanksi dari Asosiasi Sepak Bola Inggris (FA). Ia trencam sanksi akibat menendang punggung striker Norwich City Ricky van Wolfswinkel.

Insiden tersebut terjadi saar City ditahan imbang Norwich tanpa gol pada laga tadi malam, Sabtu (8/2). Entah disengaja atau tidak, Yaya terekam kamera menendang punggung Wolfswinkel yang saat itu tengah terjatuh. Alhasil pemain asal Belanda itu meringis kesakitan.

Tindakan tersebut tentu membuat Yaya terancam sanksi dari FA. Pemain asal Pantai Gading itu bisa dijatuhi sanksi sesuai dengan aturan kekerasan dalam sepak bola.

Sementara itu, pelatih Manchester City, Manuel Pellegrini mengaku tak ingin berkomentar mengenai insiden tersebut. Pasalnya, ia tak melihat secara langsung aksi yang dilakukan anak asuhnya tersebut.

“Saya tidak melihat itu dan saya tidak khawatir soal insiden itu,” ungkap Pellegrini seperti dikutip Daily Mail, Selasa (9/2).

Sebelumnya striker Liverpool dijatuhi sanksi larangan bermain di 10 laga setelah mengigit tangan bek Chelsea Branislav Ivanovic. Pemain asal Uruguay itu dianggap melakukukan kekerasan dalam sepak bola.
(dka)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0643 seconds (0.1#10.140)