Diambang akhir pinjaman, Pardew ogah lepas Remy
A
A
A
Sindonews.com - Pelatih Newcastle United, Alan Pardew masih tetap optimis dapat mempertahankan penyerang pinjaman mereka Loic Remy untuk tetap bertahan di St James' Park, musim depan. Diambang akhir masa pinjamannya, pemain yang telah menyumbangkan 13 gol dari 23 laga di Liga Premier Inggris diharapkan tidak kembali ke klub asalnya Queen Park Rangers (QPR).
Setelah tampil apik bersama The Maqpies -julukan Newcastle-, pemain asal Prancis itu dikaitkan dengan beberapa klub besar Eropa yang tertarik meminangnya. Tapi Pardew optimis bisa membujuk pemain 27 tahun agar berkomitmen panjang bersama Newcastle. "Saya pikir kami punya kesempatan untuk menjaganya tetap bertahan. Saya selalu berpikir positif dan ini sebagai langkah baik," terang Pardew seperti dilansir Soccerway, Jumat (18/4).
"Saya hanya berpikir Remy mempunyai tahun yang sempurna di sini bersama kami. Terkadang Anda hanya cocok kepada beberapa klub dan dia sangat pas berada di St James' Park. Dia melakukan perannya sebagai nomor sembilan dengan sangat bagus," tandasnya.
Sementara itu beberapa klub besar telah menyatakan minatnya kepada Remy, salah satunya Atletico Madrid yang tengah bersiap menambah amunisi baru jelang bursa transfer musim panas mendatang. Menambah striker anyar memang menjadi fokus Atletico pada bursa transfer musim panas nanti, apalagi bomber andalan Los Rojiblancos -julukan Atletico-, Diego Costa terancam hengkang lantaran diminati klub-klub elit Eropa seperti Chelsea, Real Madrid dan Manchester City.
Setelah tampil apik bersama The Maqpies -julukan Newcastle-, pemain asal Prancis itu dikaitkan dengan beberapa klub besar Eropa yang tertarik meminangnya. Tapi Pardew optimis bisa membujuk pemain 27 tahun agar berkomitmen panjang bersama Newcastle. "Saya pikir kami punya kesempatan untuk menjaganya tetap bertahan. Saya selalu berpikir positif dan ini sebagai langkah baik," terang Pardew seperti dilansir Soccerway, Jumat (18/4).
"Saya hanya berpikir Remy mempunyai tahun yang sempurna di sini bersama kami. Terkadang Anda hanya cocok kepada beberapa klub dan dia sangat pas berada di St James' Park. Dia melakukan perannya sebagai nomor sembilan dengan sangat bagus," tandasnya.
Sementara itu beberapa klub besar telah menyatakan minatnya kepada Remy, salah satunya Atletico Madrid yang tengah bersiap menambah amunisi baru jelang bursa transfer musim panas mendatang. Menambah striker anyar memang menjadi fokus Atletico pada bursa transfer musim panas nanti, apalagi bomber andalan Los Rojiblancos -julukan Atletico-, Diego Costa terancam hengkang lantaran diminati klub-klub elit Eropa seperti Chelsea, Real Madrid dan Manchester City.
(akr)