Gebrakan awal Fortune bersama Persik

Kamis, 15 Mei 2014 - 08:02 WIB
Gebrakan awal Fortune bersama Persik
Gebrakan awal Fortune bersama Persik
A A A
Sindonews.com - Penyerang asal Nigeria Fortune Udo membuat gebrakan awal sebelum terlibat langsung di pertandingan Indonesia Super League (ISL). Dia mencetak hattrick untuk Persik Kediri dalam pertandingan ujicoba kontra Persema 1953 di Stadion Brawijaya, Kediri, Selasa (13/5) sore.

Persik mencatat kemenangan besar 7-1 di pertandingan tersebut, karena memang kekuatan Persema jauh di bawah anak-anak Kediri. Tiga gol diborong Fortune Udo, sedangkn gol lainnya diceploskan Dimas Galih, Rendi Sahputra, Sugeng Wahyudi, serta Fatchul Ihya. Tiga gol dari Fortune Udo langsung menjadi perhatian utama Persikmania.

Kutukan Persik yang tidak pernah memiliki striker produktif, diharapkan bisa berakhir dengan kedatangan pemain berusia 26 tahun tersebut. Walau hanya ke gawang tim amatir, gol itu sudah mendatangkan ekspektasi tersendiri.

“Semoga Fortune Udo tidak hanya mencetak gol saat ujicoba melawan tim kecil. Persik juga sering memiliki striker yang bagus saat ujicoba, tapi melempem di pertandingan sebenarnya. Fortune Udo masih harus membuktikan ketajamannya di pertandingan resmi,” ucap Adrian Baihaqi, salah satu Persikmania, Kamis (15/5).

Fortune Udo yang pernah memperkuat Arema FC, Persiba Bantul dan Persikab Bandung, sejatinya sudah lama berada di Kediri. Namun dia tidak bisa secepatnya bermain dengan tim Macan Putih di ISL karena persoalan administrasi. Dia sebenarnya sudah bisa bermain saat Persik melawat ke markas Barito Putra lalu.

Namun duet pelatih Hartono Ruslan-Musikan belum memberinya kesempatan menjadi starter. Itu karena Persik sudah terlihat mapan dengan formasi tanpa striker murni dalam tiga tiga pertandingan terakhir. Mereka cukup mengandalkan gelandang serang seperti Faris Aditama dan Qischil Gandruminny.

Asisten Pelatih Persik Musikan menanggapi dengan kalem gebrakan yang dibuat pemain barunya tersebut. Walau senang dengan perkembangan Fortune Udo selama bergabung tim, dia meminta sang pemain untuk fokus ke pertandingan ISL. “Saya tunggu golnya di pertandingan ISL,” ujar Musikan.

Kesempatan Fortune Udo untuk menjadi pilihan utama Macan Putih sangat besar. Pasalnya penyerang-penyerang lokal tengah mandul selama putaran pertama, seperti Dicky Firasat yang telah didepak, maupun Dimas Galih. Situasi itu membuat pelatih sedikit mendorong Qischil ke depan.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0069 seconds (0.1#10.140)