Mantan Bintang NFL Lolos dari Tuduhan Pelecehan
A
A
A
Sindonews.com - Mantan pemain american football, Darren Sharper, tampaknya sudah bisa bernapas lega, setelah tuduhan kekerasan seksual yang dilakukannya tidak mendapatkan cukup bukti untuk menyeretnya ke pengadilan.
Sharper, yang memperkuat New Orleans Saints di akhir karirnya di kompetisi NFL, mendapat tuduhan melakukan penyerangan seksual terhadap seorang perempuan di kodominiumnya di Miami, Amerika Serikat. Menurut pengakuan korban, Sharper melakukan aksi tak pantasnya itu pada 27 September 2013, ketika dalam kondisi mabuk berat.
Meski kejadiannya terjadi pada September 2013, namun sang korban itu tidak segera melaporkannya hingga pada Januari lalu. Korban baru berani melaporkannya, setelah mengetahui Sharper menghadapi tuduhan serupa di Los Angeles.
Akan tetapi, kepolisian Miami Beach mengungkapkan bahwa selama penyelidikan tidak ditemukan bukti fisik, tidak ada saksi yang menguatkan dan pernyataan yang tidak konsisten dari penuduh. Sehingga, Sharper pun terbebas dari tuduhan perempuan tersebut.
Kendati lolos dari jerat hukum di Miami, Sharper masih harus berhadapan dengan kasus kekerasan seksual yang dilakukannya di Louisiana, Arizona dan Nevada. Selama ini, pria 38 tahun tersebut selalu menyangkal tuduhan itu.
Sharper, yang memperkuat New Orleans Saints di akhir karirnya di kompetisi NFL, mendapat tuduhan melakukan penyerangan seksual terhadap seorang perempuan di kodominiumnya di Miami, Amerika Serikat. Menurut pengakuan korban, Sharper melakukan aksi tak pantasnya itu pada 27 September 2013, ketika dalam kondisi mabuk berat.
Meski kejadiannya terjadi pada September 2013, namun sang korban itu tidak segera melaporkannya hingga pada Januari lalu. Korban baru berani melaporkannya, setelah mengetahui Sharper menghadapi tuduhan serupa di Los Angeles.
Akan tetapi, kepolisian Miami Beach mengungkapkan bahwa selama penyelidikan tidak ditemukan bukti fisik, tidak ada saksi yang menguatkan dan pernyataan yang tidak konsisten dari penuduh. Sehingga, Sharper pun terbebas dari tuduhan perempuan tersebut.
Kendati lolos dari jerat hukum di Miami, Sharper masih harus berhadapan dengan kasus kekerasan seksual yang dilakukannya di Louisiana, Arizona dan Nevada. Selama ini, pria 38 tahun tersebut selalu menyangkal tuduhan itu.
(nug)