Hujan Es Tak Halangi Belgia Tundukkan Tunisia

Minggu, 08 Juni 2014 - 09:26 WIB
Hujan Es Tak Halangi Belgia Tundukkan Tunisia
Hujan Es Tak Halangi Belgia Tundukkan Tunisia
A A A
BRUSSEL - Belgia mantap menatap laga perdana Piala Dunia Brazil setelah mengalahkan Tunisia dengan skor 1-0. Gol telat Dries Mertens di menit 90 membawa Negeri Cokelat itu meraih kemenangan penting meski dalam pertandingan sempat ditunda karena terjadi hujan es.

Bermain di Stade Roi Baudouin, kota Brussel, Belgia langsung tancap gas. Meski sempat ditunda karena terjadi hujan es, peluang pertama tetap hadir melalui kapten tim Vincent Komapany. Sayang tendangannya masih melayang di atas mistar gawang. Menit ke 27, Tunisia yang balik menyerang melalui Aymen Abdennour. peluang emasnya tak dapat dimanfaatkan karena bola hanya meluncur ke sisi kiri gawang Thibaut Courtois.

Courtois bermain gemilang dengan menggagalkan peluang Tunisia semenit kemudian. Kali ini giliran Hamza Mathlouthi yang gigit jari karena digagalkan kiper yang bermain untuk Atletico Madrid itu. Hingga babak pertama usai tak ada gol tercipta.

Di babak kedua, Tunisa langsung melancarkan serangan. Keasyikan menyerang harus membuat tim asal benua AFrika itu malah mendapat petaka. Pemainnya Issam Jemma diganjar kartu kuning kedua usai melanggar Jan Verthonghen. Belgia pun unggul jumlah pemain dari menit ke 63.

Keuntungan tersebut tampaknya tak disia-siakan Eden Hazard dkk. Terus memborbardir lawan membuat Belgia mendapat gol dipenghujung laga melalui Dries Mertens. Memanfaatkan umpan Nacer Chadli, pemain Napoli itu berhasil menceploskan bola ke gawang Tunisia. Gol itu pun menjadi satu-satunya gol dalam pertandingan dan membuat Belgia mantap menatap Piala Dunia.
(dka)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9673 seconds (0.1#10.140)