Wong Kito Mudo Pressing Ketat Timnas U-19

Selasa, 17 Juni 2014 - 08:08 WIB
Wong Kito Mudo Pressing...
Wong Kito Mudo Pressing Ketat Timnas U-19
A A A
PALEMBANG - Armada Sriwijaya FC U-21 akan berupaya meredam agresivitas permainan Tim Nasional U-19 dalam Tur Nusantara Part II. Strategi pressing ketat siap diterapkan Laskar Wong Kito Mudo.

Pelatih Kepala SFC U-21, Andi Susanto, menjelaskan, dalam setiap pertandingan Timnas U-19 selalu menekankan pada penguasaan bola lebih lama sembari mencari celah untuk melakukan penetrasi ke jantung petahanan lawannya.

Dia meminta kepada pemain agar tidak membiarkan Evan Dimas dan kawan-kawan leluasa mengontrol permainan. Karena itu, dia menginstruksi pasukannya melakukan pressing kepada pemain Timnas U-19 terdekat dan menjaga konsentrasi sepanjang pertandingan.

Yang tidak kalah pentingnya, Hapit Ibrahim dkk jangan sampai lengah dalam mengawasi setiap pergerakan pemain Garuda Jaya di setiap lini. Pasalnya, jika lengah sedikit saja, kecerobohan itu akan membahayakan bagi gawang yang dijaga Teja Paku Alam.

''Timnas U-19 akan lebih banyak memfokuskan permainan pada penguasaan bola, tapi kita tidak boleh terlalu terpukau dengan cara bermain mereka seperti itu, justru kita harus mengantisipasinya dengan mengawasi kemana pergerakan bola dari tiap lini,''ungkapnya.

Selain itu, cara lain yang dianggap Andi bisa efektf dalam meredam agresitas permainan tim asuhan pelatih Indra Sjafri, yakni dengan menyiagakan pemain lain untuk mengawasi pergerakan tanpa bola dari pemain timnas U-19 lainnya.

Apabila mereka dibiarkan bergerak bebas, maka pergerakan orang kedua maupun ketiga dari pemain timnas yang akan keluar dari sisi lain baik itu dari second line maupun sayap kiri dan kanan akan merepotkan barisan pertahanan Laskar Mudo Wong Kito.

''Jadi kita akan siapkan sekat-sekat disetiap lini, agar pemain timnas U-19 tidak leluasa bergerak bebas dan menguasai jalannya pertandingan. Kita juga akan menempatkan dua stopper yang khusus mengawasi pergerakan pemain timnas, sebagai antisipasi jika mereka menerapkan pola permainan long ball,''jelasnya.
(aww)
Berita Terkait
Prediksi Line Up Indonesia...
Prediksi Line Up Indonesia vs Filipina di Piala AFF U-19 2024: Hujan Gol?
Alfharezzi Buffon Diragukan...
Alfharezzi Buffon Diragukan Tampil di Final, Manajer Timnas Indonesia U-19: Kita Lihat Nanti
Waspada, Malaysia Lebih...
Waspada, Malaysia Lebih Tajam dari Indonesia di Fase Grup Piala AFF U-19 2024
Jadwal Indonesia U-19...
Jadwal Indonesia U-19 vs Timor Leste U-19: Perpanjang Rekor Tak Terkalahkan!
Lawan FK Dugopolje,...
Lawan FK Dugopolje, Timnas U-19 Matangkan Strategi dan Taktik
Persiapan Malaysia Mepet,...
Persiapan Malaysia Mepet, Indra Sjafri: Jujur Saja, Timnas Indonesia U-19 Diuntungkan
Berita Terkini
Kontroversi Mandatory:...
Kontroversi Mandatory: IBF Paksa Daniel Dubois vs Derek Chisora
35 menit yang lalu
Orang Tua Atlet Cilik...
Orang Tua Atlet Cilik Rasya Alteza Apresiasi Dukungan MNC Lido City di Kejuaraan Silat Internasional
1 jam yang lalu
MNC Lido Dukung Atlet...
MNC Lido Dukung Atlet Cilik Pencak Silat Tampil di Ajang Internasional
1 jam yang lalu
Profil Djenna de Jong,...
Profil Djenna de Jong, Bintang Muda Diaspora yang Batal Bela Timnas Indonesia
1 jam yang lalu
Kenapa Mike Tyson Bisa...
Kenapa Mike Tyson Bisa Masuk Penjara? Ternyata Ini Penyebabnya
2 jam yang lalu
Ada Khabib Nurmagomedov...
Ada Khabib Nurmagomedov di Balik Penolakan Islam Makhachev vs Ilia Topuria
4 jam yang lalu
Infografis
9 Negara Asia Lolos...
9 Negara Asia Lolos Piala Dunia U-17 2025, Indonesia Wakil ASEAN
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved