Vettel Puji Keseimbangan Mobil Red Bull

Sabtu, 21 Juni 2014 - 14:23 WIB
Vettel Puji Keseimbangan...
Vettel Puji Keseimbangan Mobil Red Bull
A A A
SPIELBERG - Pembalap Red Bull, Sebastian Vettel sepertinya cukup senang dengan apa yang ia raih pada sesi latihan bebas jelang GP Austria, Jumat (20/6). Performa RB10 menurutnya semakin baik dan memiliki keseimbangan yang lebih bagus dari sebelumnya.

Meski pembalap asal Jerman itu sempat tergelincir di sesi latihan kedua saat menikung di Sirkuit Oesterreichring, Spielberg. Mobil Red Bull RB10 miliknya sempat keluar jalur, namun dirinya berhasil menguasai mobilnya yang tengah berputar untuk kembali ke lintasan.

Vettel akhirnya mampu menyelesaikan sesi latihan di posisi keenam meski sempat mengalami insiden tersebut. Hal itu yang membuat Vettel cukup senang dengan kondisi jet daratnya dengan menilai cukup mudah diseimbangkan.

"Itu tidak direncanakan, tapi jelas sekali saya menguasai diriku saat berputar. Saya mencoba untuk melakukan segalanya untuk tidak memukul dinding, dan itu bekerja," ucap Vettel seperti dilansir Crash, Sabtu (21/6)

Pembalap berusia 28 tahun itu kemudian optimis dirinya mampu berbuat banyak saat sesi latihan terakhir akhir pekan ini. Menurutnya, mobilnya sudah banyak berkembang selama berada di Austria.

"Saya pikir pagi ini kami berjuang terlalu banyak dan sore ini lebih sedikit. Kami telah melihat semia orang berjuang agar ban kerasnya bekerja. Ini harus menjadi cerita yang berbeda besok ketika cuaca sedikit lebih panas, tapi yang penting kami membuat beberapa kemajuan saat ini," pungkas Vettel.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0630 seconds (0.1#10.140)