Belgia Pulangkan Amerika Serikat dari Brazil

Rabu, 02 Juli 2014 - 05:31 WIB
Belgia Pulangkan Amerika...
Belgia Pulangkan Amerika Serikat dari Brazil
A A A
ARENA FONTE - Laga Hidup dan mati di babak 16 besar Piala Dunia 2014 antara Belgia vs Amerika Serikat berlangsung di Itaipava Arena Fonte Nova, Salvador, Rabu (2/7) pukul 03.00 WIB. Pada babak perpanjangan waktu Belgia tampil agresif dengan melancarkan serangan-serangan mematikan. Dua gol berhasil Belgia sarangkan ke gawang AS. Kenati AS mampu menciptakan satu gol, namun AS tak mampu mengalangi Belgia untuk merebut tiket babak delapan besar Piala Dunia.

Babak pertama kurang baik bagi AS. Penguasaan bola mereka tak berlangsung lama di lini tengah. Alhasil, Belgia leluasa menekan. AS mencoba membangun serangan melalui sayap kiri yang diisi oleh Beasley namun, usahanya masih mentah

AS sudah kembali memperbaiki performanya dan kini persaingan di lini tengah adalah kuncinya! Data penguasaan bola menunjukkan Belgia 41% berbanding 59% Amerika Serikat.

Sungguh sulit membongkar pertahanan Belgia yang memiliki pemain tengah yang dikawal duet Fellaini dan Witsel! Duo kribo ini bergantian menjaga keseimbangan tim dengan baik. Namun upaya kedua tim belum membuahkan hasil hingga laga awal usai.

Babak kedua Belgia menguasai bola dan kali ini kembali titik tumpu berada pada Hazard di sektopr sayap kiri. AS mencoba melakukan serangan balik! Aah masih gagal karena Dempsey dianggap melakukan pelanggaran terhadap pemain belakang Belgia. Skor imbang bertahan hingga wasit meniup peluit panjang dan memaksa laga tambahan untuk kedua tim.

Memasuki laga tambahan pertama Belgia langsung menyerang pertahanan AS. benar saja laga tambahan baru berjalan tiga menit De Bruyne meriuhkan seisi stadion melalui sepakan kaki kanan yang menyusur tanah dan masuk bersarang di gawang Howard. Sementara para pemain Belgia hampir seluruhnya mengisi pertahanan mereka.

Para pemain AS tampak sangat kelelahan sehingga intensitas serangan mereka menurun meski tak signifikan. Menit 105 Romelu Lukaku menambah keunggulan untuk Belgia 2-0.

Namun tujuh menit kemudia, Julian Green mencetak gol indah dengan sebuah tendangan voli, Luar biasa! Belgia 2-1 Amerika Serikat. AS masih berupaya menyamakan kedudukan dan kali ini serangan dipimpin Bradley yang melebarkan bola ke sisi kanan! Aah umpan silang masih bisa dipatahkan. Hasil 2-1 bertahan hingga wasit menyudahi laga tersebut, alhasil AS harus pulang kampung karena tak dapat tiket babak delapan besar.

Susunan pemain kedua tim

Belgia
Thibaut Courtois; Tobias Alderweireld, Daniel van Buyten, Vincent Kompany, Jan Vertonghen; Marouane Fellaini, Axel Witsel; Dries Mertens, Kevin de Bruyne, Eden Hazard; Divock Origi

Pelatih
Marc Wilmots

Amerika Serikat
Tim Howard; Fabian Johnson, Omar Gonzalez, Matt Besler, DaMarcus Beasley; Jermaine Jones, Michael Bradley, Kyle Beckerman, Graham Zusi; Clint Dempsey; Jozy Altidore

Pelatih
Juergen Klinsmann
(wbs)
Berita Terkait
Daftar Skuad Timnas...
Daftar Skuad Timnas Amerika Serikat di Piala Dunia 2022
Hasil Timnas Inggris...
Hasil Timnas Inggris vs Amerika Serikat: Tiga Singa Dibikin Ompong
Hasil Timnas Inggris...
Hasil Timnas Inggris vs Amerika Serikat: Tiga Singa Mandul di Babak Pertama
Preview Amerika Serikat...
Preview Amerika Serikat vs Wales: Buta Kekuatan Lawan
Media Amerika Serikat:...
Media Amerika Serikat: Vietnam Berisiko Gagal, Timnas Indonesia Punya Tugas Mudah
Daftar 3 Tim Jagoan...
Daftar 3 Tim Jagoan yang Tersingkir di Fase Grup Piala Dunia 2022
Berita Terkini
Kejutan! Pangsuma FC...
Kejutan! Pangsuma FC Hancurkan Black Steel FC 4-1, Tantang Bintang Timur Surabaya di Semifinal!
1 jam yang lalu
AHRT Siap Ukir Sejarah...
AHRT Siap Ukir Sejarah Baru di ARRC 2025: Bidik Juara di 3 Kelas!
1 jam yang lalu
Futsal Nation Cup 2025:...
Futsal Nation Cup 2025: Gilvan Quattrick, Bintang Timur Surabaya ke Semifinal usai Bungkam Sadakata United 5-3
3 jam yang lalu
Nonton Laga Tunda LaLiga...
Nonton Laga Tunda LaLiga Villarreal vs Espanyol di VISION+, Perebutan Poin Krusial!
4 jam yang lalu
Indonesia Siap Hadirkan...
Indonesia Siap Hadirkan Ice Ring Airdome Pertama di Asia Tenggara!
4 jam yang lalu
76 Indonesian Downhill...
76 Indonesian Downhill 2025: Ternadi Bike Park Jadi Arena Pertempuran Para Downhiller Elite Indonesia
5 jam yang lalu
Infografis
Peralatan Militer dari...
Peralatan Militer dari Berbagai Pangkalan AS Dikirim ke Israel
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved