Roma Geram United Terus Dekati Strootman

Kamis, 09 Oktober 2014 - 17:08 WIB
Roma Geram United Terus Dekati Strootman
Roma Geram United Terus Dekati Strootman
A A A
ROMA - Presiden AS Roma, James Pallotta dibuat geram dengan sikap Manchester United yang terus mendekati pemainnya Kevin Strootman, jelang dibukanya jendela transfer, Januari nanti. Untuk kesekian kalinya Pallotta menegaskan tidak akan pernah menjual Strootman ke Setan Merah -julukan United-.

United sendiri memang sudah sejak lama dikaitkan tertarik mendatangkan Strootman, bahkan ia menjadi target utama Louis van Gaal sejak dipercaya jadi pelatih United. Tapi beberapa kali dengan tegas, Roma menekankan tidak akan pernah menjual Strootman yang sudah dianggap sebagai pemain kunci dalam skuat asuhan Rudi Garcia.

Apalagi Roma sangat membutuhkan jasa gelandang 24 tahun itu, agar bisa bersaing dikompetisi Serie A dan Liga Champions. "Hal ini tidak akan terjadi. Saya sudah mengatakan kepada mereka (United) untuk berhenti mengajukan penawaran, hal itu hanya buang-buang waktu. Kami tidak berniat menjual Kevin," tegas Pallotta dilansir Sportsmole, Kamis (9/10).

Pallotta sendiri kabarnya baru saja melakukan pertemuan dengan Direktur klub, Walter Sabatini dan Mauro Baldissoni untuk membahas seputar rumor pemain. Sementara kontrak Kevin Strootman sendiri bersama Roma baru akan berakhir pada 2018 mendatang.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8245 seconds (0.1#10.140)
pixels