Wenger Senang, Cedera Walcott Pulih
A
A
A
LONDON - Pelatih Arsenal, Arsene Wenger mengaku gembira mengetahui Theo Walcott mulai pulih dari cedera. Kondisi gelandang The Gunners tersebut dikabarkan semakin membaik usai pulih dari cedera lutut yang membuatnya absen cukup lama.
Selama kurang lebih sembilan bulan, Walcott harus berkutat dengan cedera yang menerpanya. Cedera itu dialaminya saat melawan Tottenham Hotspur pada putaran ketiga Piala FA pada Januari 2014.
Prakatis sejak saat itu, Wenger harus bersabar menanti penyembuhan pemainnya tersebut. Namun kini, pelatih yang dikenal dengan julukan The Profesor itu bisa bernafas lega, pasalnya pemain berusia 25 tahun itu telah kembali dan siap memperkuat tim besutannya.
“Setelah absen sembilan bulan, kondisi dia (Walcott) sudah membaik, comebacknya tak akan jauh sekarang. Selama ini dia telah bekerja sangat keras dan berdedikasi. Tentu kabar yang sangat bagus mengetahui dia dapat bergabung lagi bersama kami,” ujar Wenger dilansir, Sportsmole, Sabtu (18/10).
Walcott pun kabarnya sudah kembali berlatih bersama skuad utama Meriam London pada awal pekan ini.
Selama kurang lebih sembilan bulan, Walcott harus berkutat dengan cedera yang menerpanya. Cedera itu dialaminya saat melawan Tottenham Hotspur pada putaran ketiga Piala FA pada Januari 2014.
Prakatis sejak saat itu, Wenger harus bersabar menanti penyembuhan pemainnya tersebut. Namun kini, pelatih yang dikenal dengan julukan The Profesor itu bisa bernafas lega, pasalnya pemain berusia 25 tahun itu telah kembali dan siap memperkuat tim besutannya.
“Setelah absen sembilan bulan, kondisi dia (Walcott) sudah membaik, comebacknya tak akan jauh sekarang. Selama ini dia telah bekerja sangat keras dan berdedikasi. Tentu kabar yang sangat bagus mengetahui dia dapat bergabung lagi bersama kami,” ujar Wenger dilansir, Sportsmole, Sabtu (18/10).
Walcott pun kabarnya sudah kembali berlatih bersama skuad utama Meriam London pada awal pekan ini.
(wbs)