Bellatrix Tumbang dari Biewen Zhang

Rabu, 22 Oktober 2014 - 16:11 WIB
Bellatrix Tumbang dari...
Bellatrix Tumbang dari Biewen Zhang
A A A
PARIS - Bellaetrix Manuputty harus terhenti di babak pertama French Open Super Series 2014 usai dikalahkan pebulutangkis keturunan Tiongkok yang kini membela Amerika Serikat, Zhang Biewen, dengan skor 8-21, 11-21.

Penampilan Bella memang dibawah performa terbaiknya, pemain rangking 34 dunia ini seringkali gagal melakukan pengembalian bola dengan baik. Pergerakan Bella juga tak secepat biasanya hingga ia kerap kali tak siap menghadang cegatan-cegatan Zhang.

“Kaki saya memang lambat sekali di pertandingan kali ini, dari start awal game pertama sudah tidak enak. Karena pergerakan yang kurang cepat, saya banyak dikontrol lawan dan cenderung hanya meladeni permainan lawan,” kata Bella.

“Saya sudah mencoba mempercepat tempo di game kedua, namun Zhang kembali memperlambat permainan jadi saya terbawa bermain pelan lagi. Pelatih juga terus mengingatkan agar pergerakan kaki saya lebih cepat lagi dan lebih banyak inisiatif,” sambungnya.

Dengan hasil ini, maka Zhang mengungguli skor pertemuannya dengan Bella menjadi 2-1. Pada pertemuan sebelumnya di Swiss Open Grand Prix Gold 2014, Bella juga dikalahkan Zhang dengan skor 20-22, 19-21. Bella memetik kemenangan pada pertemuan pertamanya dengan Zhang di Vietnam Grand Prix 2010 dengan skor 21-13, 21-16.

“Pada pertemuan sebelumnya, permainan Zhang masih belum rapi, masih grasak-grusuk. Sekarang dia banyak kemajuan dan makin matang. Bola-bola pengembaliannya sering menyulitkan saya dan tidak dapat ditebak,” pungkasnya.
(bbk)
Berita Terkait
Prancis Terbuka 2020...
Prancis Terbuka 2020 Pastikan Ada Juara Baru di Tunggal Putri
Godaan Ketenaran Ganggu...
Godaan Ketenaran Ganggu Swiatek Pasca Juara di Prancis Terbuka
Hasil Prancis Terbuka...
Hasil Prancis Terbuka 2022: Hempaskan Marin Cilic, Casper Ruud Jumpa Rafael Nadal di Final
Hasil Prancis Terbuka...
Hasil Prancis Terbuka 2022: Zverev Mundur karena Cedera, Nadal Lolos ke Final
Juara Grand Slam Prancis...
Juara Grand Slam Prancis Terbuka 2023, Iga Swiatek Pertahankan Status Ratu Tenis Dunia
Alexander Zverev Cedera,...
Alexander Zverev Cedera, Rafael Nadal: Dia Sedang Tidak Beruntung
Berita Terkini
Jadwal Timnas Indonesia...
Jadwal Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025
2 jam yang lalu
Panik! Pemain Timnas...
Panik! Pemain Timnas U-17 Ketahuan Main Medsos, Coach Nova: Fokus, Jangan Terlena Kemenangan
4 jam yang lalu
Naik Peringkat di Ranking...
Naik Peringkat di Ranking FIFA, Timnas Futsal Indonesia Raih Sejarah
5 jam yang lalu
Saul Canelo Alvarez...
Saul Canelo Alvarez vs Terence Crawford Pertarungan Sirkus Konyol!
7 jam yang lalu
Big Match Bundesliga...
Big Match Bundesliga Pekan Ini, Streaming di Vision+
7 jam yang lalu
Alasan Megawati Tampil...
Alasan Megawati Tampil Moncer saat Red Sparks Bungkam Pink Spiders
8 jam yang lalu
Infografis
Pendapatan Arab Saudi...
Pendapatan Arab Saudi dari Pelaksanaan Haji Rp248,2 Triliun Per Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved