Mourinho: Chelsea Bisa Dikalahkan

Minggu, 09 November 2014 - 20:49 WIB
Mourinho: Chelsea Bisa...
Mourinho: Chelsea Bisa Dikalahkan
A A A
LIVERPOOL - Pelatih Chelsea Jose Mourinho menolak timnya dibanding-bandingkan dengan skuad 'Invincibles' Arsenal di era 2003/2004. Menurutnya, di dunia sepak bola modern, Chelsea tidak punya peluang untuk menyamai rekor Arsenal yang tidak terkalahkan sepanjang musim.

Chelsea berjaya di puncak klasemen Liga Primer dengan rekor belum terkalahkan dari 11 laga musim ini. Mencetak 29 poin hasil sembilan kemenangan dan dua kalah. Performa apik setelah menggilas Liverpool 2-1 di Anfield, Sabtu (8/11), memicu perbandingan The Blues dengan Arsenal era 2003/2004 sebagai The Invincibles.

Ketika ditanya apakah mungkin The Blues mampu mempertahankan status tidak terkalahkan hingga 24 Mei 2015, Mournho menjawab. "Tidak ada kesempatan," katanya seperti dilansir Reuters. "Mungkin saja kami menjadi juara. Karena kami bermain untuk mencapai itu, tapi dalam sepak bola modern, saya tidak percaya akan tidak terkalahkan sepanjang musim."

Menurut The Special One, suatu ketika timnya bisa saja menelan kekalahan. Namun, pada pertandingan berikutnya kembali menang. Suatu hari bisa saja Chelsea bermain buruk, namun berikutnya kembali pada permainan terbaik.

"Kami tim yang stabil, tapi saya sudah begitu lama di kompetisi sepak bola, sehinga paham kekalahan akan tiba, begitupun momen buruk akan tiba. Kami siap untuk itu."

Mourinho menegaskan, selisih 15 poin dengan Liverpool (peringkat 8) yang musim lalu menjadi runner-up, bukan merupakan posisi yang nyaman, karena The Blues berkompetisi di liga yang sulit.

"Jika ini Liga Spanyol, Liga Jerman, atau Liga Portugal, ketika dua tim yang berusaha menjadi juara berselisih 15 poin, kemungkinan Anda akan juara. Tapi, ini adalah Inggris. Setiap pertandingan sangat sulit. Di Inggris, Anda dapat kehilangan poin di setiap pertandingan apapun, bukan (hanya) tentang Liverpool. Juga Man City, Man United, Arsenal, tentang Tottenham, bahkan Southampton."
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0606 seconds (0.1#10.140)