Medali Tahun 1896 Dilelang

Selasa, 11 November 2014 - 14:38 WIB
Medali Tahun 1896 Dilelang
Medali Tahun 1896 Dilelang
A A A
LONDON - Sebuah medali dari Olimpiade 1896 di Athena berhasil dilelang. Medali tersebut dihargai sebesar USD 286 Ribu atau setara dengan Rp3,4 Miliar.

Medali tersebut merupakan salah satu item yang memiliki Graham Budd Sporting Memorabilia dan telah dilelang melalui rumah lelang Sotheby's di London.

Dari dua hari lelangan, medali itu menjadi item paling mahal yang ditawarkan di hari pembukaan. Medali tersebut merupakan karya seorang pematung asal Prancis.

Selain medali tertua tersebut, seperti diberitakan insidethegame, Selasa (11/11), rumah lelang juga menawarkan medali emas yang dimiliki kontingen Rusia saat menjadi juara biathlon di Olimpiade Musim Dingin 1976. Harga untuk medali ini ditawarkan sebesar USD 89 Ribu (Rp1,1 Miliar).
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8430 seconds (0.1#10.140)