Goran Dragic Resmi ke Miami Heat
A
A
A
MIAMI - Miami Heat hampir saja kehilangan kesempatan mendapatkan Goran Dragic dari Phoenix Suns. Pasalnya saat bursa transfer tinggal menyisakan beberapa jam lagi, runner up musim lalu itu masih melakukan negosiasi. Beruntung, tim mampu menyelesaikan sejumlah proses kepergian Dragic.
"Kami sangat senang mengambil langkah untuk memboyong Goran Dragic. Dia adalah pemain terbaik NBA, termasuk pemain Most Improved musim lalu dan kami merasa ketika dia bersedia untuk bergabung maka kami akan melakukan semua yang kami bisa untuk mendapatkan dia," tutur Pat Riley selaku presiden Miami Heat seperti dilansir Fox Sports, Jumat (20/2/2015).
Riley menambahkan Dragic adalah pemain pelengkap yang sempurna. Keberadaan shooting guard dan Zoran merupakan kado spesial buat tim. Dia berharap kakak beradik itu bisa memberikan kontribusi terhadap kemajuan Heat.
"Kami merasa dia (Dragic) adalah pelengkap sempurna untuk pemain yang kami miliki di tim. Kami juga senang untuk membawa saudaranya, Zoran, ke dalam keluarga Heat. Dia memiliki musim panas yang hebat saat bermain bersama tim nasional dan itu bagus untuk memiliki duo bersaudara."
Di tempat terpisah, Dragic berkicau di akun twitter pribadinya untuk mengucapkan terima kasih kepada penggemar Suns dan bekas timnya tersebut. Dia menulis: "Terima kasih kepada penggemar saya, rekan tim dan banyak teman di Phx !! Anda adalah rumah kedua bagi saya dan keluarga saya! Saya berharap semua orang tahu saya tidak akan mengatakan atau melakukan sesuatu untuk sengaja menyinggung atau meminimalkan keberhasilan yang sudah kami raih."
"Meskipun kata-kata terakhir saya keluar lebih keras daripada yang saya dimaksudkan, aku merasa sudah waktunya untuk menemukan lebih cocok bagi saya sebagai pemain NBA yang hanya ingin menjadi yang terbaik dan membantu tim saya dalam segala hal. Saya bangga waktu saya di Phx & tidak pernah menginginkan sesuatu yang sudah terbangun sejak lama rusak terkait kepergian saya," tukasnya.
"Kami sangat senang mengambil langkah untuk memboyong Goran Dragic. Dia adalah pemain terbaik NBA, termasuk pemain Most Improved musim lalu dan kami merasa ketika dia bersedia untuk bergabung maka kami akan melakukan semua yang kami bisa untuk mendapatkan dia," tutur Pat Riley selaku presiden Miami Heat seperti dilansir Fox Sports, Jumat (20/2/2015).
Riley menambahkan Dragic adalah pemain pelengkap yang sempurna. Keberadaan shooting guard dan Zoran merupakan kado spesial buat tim. Dia berharap kakak beradik itu bisa memberikan kontribusi terhadap kemajuan Heat.
"Kami merasa dia (Dragic) adalah pelengkap sempurna untuk pemain yang kami miliki di tim. Kami juga senang untuk membawa saudaranya, Zoran, ke dalam keluarga Heat. Dia memiliki musim panas yang hebat saat bermain bersama tim nasional dan itu bagus untuk memiliki duo bersaudara."
Di tempat terpisah, Dragic berkicau di akun twitter pribadinya untuk mengucapkan terima kasih kepada penggemar Suns dan bekas timnya tersebut. Dia menulis: "Terima kasih kepada penggemar saya, rekan tim dan banyak teman di Phx !! Anda adalah rumah kedua bagi saya dan keluarga saya! Saya berharap semua orang tahu saya tidak akan mengatakan atau melakukan sesuatu untuk sengaja menyinggung atau meminimalkan keberhasilan yang sudah kami raih."
"Meskipun kata-kata terakhir saya keluar lebih keras daripada yang saya dimaksudkan, aku merasa sudah waktunya untuk menemukan lebih cocok bagi saya sebagai pemain NBA yang hanya ingin menjadi yang terbaik dan membantu tim saya dalam segala hal. Saya bangga waktu saya di Phx & tidak pernah menginginkan sesuatu yang sudah terbangun sejak lama rusak terkait kepergian saya," tukasnya.
(bbk)