Yes, Firman Bisa Turun Lawan New Radiant

Selasa, 24 Februari 2015 - 12:12 WIB
Yes, Firman Bisa Turun...
Yes, Firman Bisa Turun Lawan New Radiant
A A A
BANDUNG - Proses penyembuhan gelandang senior Persib Bandung Firman Utina berjalan mulus. Mantan pemain Sriwijaya FC (2010−2012) itu pulih dari cedera hamstring yang dideritanya, dan kemungkinan tampil pada laga pembuka Grup H Piala AFC 2015 kontra wakil Maladewa New Radiant di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Rabu (25/2/2015) pukul 15.00 WIB.

Cedera Firman terjadi saat melakoni final Inter Island Cup (IIC) 2014 kontra Arema Cronus di Stadion Gelora Sriwijaya, 1 Februari lalu. Kala itu Firman masuk sebagai pemain pengganti dan tidak bisa melanjutkan pertandingan di babak perpanjangan waktu. Namun, kini pemain kelahiran Manado, Indonesia, 15 Desember 1981, itu sudah idak mersakan sakit pada belakang pahanya dan sudah berlatih penuh.

Menurut dokter tim Persib Rafi Ghani, proses penyembuhan cedera Firman menunjukkan hasil positif. Tak ada lagi masalah. Itu terbukti pada saat uji coba kontra Football Plus beberapa waktu lalu, Firman tampil selama 70 menit tanpa ada keluhan.

"Waktu istirahat selama 17 hari sudah terlampaui dan sampai saat ini sudah lebih baik. Saat uji coba dia tampil selama 70 menit dan tidak ada keluhan apapun," kata Rafi Rabu di Mes Persib, Selasa (24/2/2015) seperti dilansir laman resmi tim (persib.co.id).

Menurut Rafi, seluruh kondisi pemain Persib dalam kondisi prima dan siap tampil menghadapi New Radiant. Dia berharap kondisi ini dapat terjaga sampai laga usai. "Seluruh pemain dalam kondisi baik. Soal Firman di turunkan atau tidak, itu urusan strategi pelatih karena secara medis dia siap," ujar Rafi.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.2247 seconds (0.1#10.140)