Mercedes Tabuh Genderang Perang ke Ferrari
A
A
A
BERLIN - Mercedes mulai menabuh genderang perang ke tim Ferrari dan Williams jelang bergulirnya seri balap perdana Formula 1 di Australia 15 Maret mendatang. Bos tim asal Jerman, Toto Wolff mengatakan timnya menyambut terbuka persaingan dua rivalnya di Sirkuit Albert Park.
Hal tersebut diutarakan Wolff dengan melihat hasil pengujian pramusim Formula 1 di Jerez dan Barcelona. Ferrari dan Williams yang punya catatan waktu tak jauh berbeda dengan milik Lewis Hamilton disebut jadi pesaing utama di Grand Prix Australia nanti.
"Saya tidak akan sungguh memprediksi kecepatan putaran nanti sebab kami tidak tahu bagaimana kondisi bahan bakar tim lain. Kami akan coba membaca hal tersebut dan itu bukanlah hal yang mesti kami lakukan," ucap Wolff dilansir Autosport, Sabtu (7/3/2015).
"Meski kami telah cukup solid dan mendapat kecepatan yang baik dalam trek lurus, kelihaian masih menjadi masalah. Ini selalu jadi masalah bagi semua orang dan kami perlu mengatasi hal tersebut serta kemudian menunggu dan melihat bagaimana itu terjadi," tambahnya.
"Mungkin lebih mudah untuk mengkonfirmasi apa yang telah kami lihat selama pengujian. Ferrari telah terlihat baik, Williams juga demikian, jadi mari kami tunggu sampai balap benar-benar dimulai," tutupnya.
Hal tersebut diutarakan Wolff dengan melihat hasil pengujian pramusim Formula 1 di Jerez dan Barcelona. Ferrari dan Williams yang punya catatan waktu tak jauh berbeda dengan milik Lewis Hamilton disebut jadi pesaing utama di Grand Prix Australia nanti.
"Saya tidak akan sungguh memprediksi kecepatan putaran nanti sebab kami tidak tahu bagaimana kondisi bahan bakar tim lain. Kami akan coba membaca hal tersebut dan itu bukanlah hal yang mesti kami lakukan," ucap Wolff dilansir Autosport, Sabtu (7/3/2015).
"Meski kami telah cukup solid dan mendapat kecepatan yang baik dalam trek lurus, kelihaian masih menjadi masalah. Ini selalu jadi masalah bagi semua orang dan kami perlu mengatasi hal tersebut serta kemudian menunggu dan melihat bagaimana itu terjadi," tambahnya.
"Mungkin lebih mudah untuk mengkonfirmasi apa yang telah kami lihat selama pengujian. Ferrari telah terlihat baik, Williams juga demikian, jadi mari kami tunggu sampai balap benar-benar dimulai," tutupnya.
(bbk)