Juara GP Australia, Hamilton dapat 'Kado' dari Lorenzo

Senin, 16 Maret 2015 - 13:21 WIB
Juara GP Australia, Hamilton dapat Kado dari Lorenzo
Juara GP Australia, Hamilton dapat 'Kado' dari Lorenzo
A A A
DOHA - Dua pembalap kelas dunia, Lewis Hamilton dan Jorge Lorenzo rupanya memiliki kedekatan. Hal itu diketahui saat Lorenzo memberi ucapan selamat pada Hamilton yang sukses menjuarai seri perdana Formula 1 musim 2015 di Sirkuit Albert Park, Melbourne, Australia, Minggu (15/3).

Pada kesempatan tersebut Hamilton menyelesaikan 58 lap dengan waktu 1 jam 31 menit 54.067 detik. Ia mengungguli dua rivalnya, Nico Rosberg (Mercedes) dan Sebastian Vettel (Ferrari) yang masing-masing menempati podium kedua serta ketiga. Beberapa saat setelahnya, Lorenzo langsung menyampaikan selamat lewat media sosial Twitter.

"Selamat @LewisHamilton untuk kemenangan pertama di musim ini," kicau Lorenzo di akun Twitter miliknya, @lorenzo99.

Juara GP Australia, Hamilton dapat 'Kado' dari Lorenzo

Lorenzo sendiri belum memulai petualangannya di ajang MotoGP musim ini. Sebab balapan perdana akan digelar 29 Maret mendatang. Lorenzo sendiri kini sedang memperbaiki performa motornya usai menjalani tes pra musim di Sirkuit Losail Qatar, 14-15 Maret 2015 lalu.

"Kami masih jauh dari waktu tercepat. Kami sudah mencoba banyak hal. Tetapi pembalap lain (Ducati) membuat langkah besar dalam pekerjaan mereka. Jadi mari kita lihat apa yang terjadi selanjutnya," ucap pembalap Yamaha tersebut.

Dalam dua kesempatan di tes pra musim, Lorenzo gagal menembus peringkat tiga besar. Pada sesi pertama, Sabtu (14/3/2015) Lorenzo berada di posisi keenam dengan waktu 1menit 55.828 detik. Sementara di sesi kedua, Minggu (15/3/2015) ia memperbaiki penampilannya dan mampu menghuni posisi keempat dengan raihan waktu 1 menit 55.500 detik.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 7.7136 seconds (0.1#10.140)