Pemain Madrid Cetak Rekor di Kualifikasi Piala Eropa

Minggu, 29 Maret 2015 - 19:52 WIB
Pemain Madrid Cetak Rekor di Kualifikasi Piala Eropa
Pemain Madrid Cetak Rekor di Kualifikasi Piala Eropa
A A A
ZAGREB - Pemain muda Real Madrid, Martin Odegaard memiliki catatan unik dalam kariernya. Gelandang berusia 16 tahun itu tercatat sebagai pemain termuda yang tampil di babak kualifikasi Piala Eropa 2016.

Odegaard melakoni debutnya saat Norwegia berhadapan dengan Bulgaria, 14 Oktober 2014 lalu. Saat itu usianya masih 15 tahun. Namun Odegaard dipercaya tampil sejak menit 64 dan ikut mengantarkan Norwegia menang 2-1.

Minggu (29/3/2015) Odegaard kembali tampil membela negaranya. Tapi sayang, Norwegia kalah telak saat bentrok dengan Kroasia. Tim asuhan Per-Mathias Hogmo itu dibantai 1-5.

Odegaard lahir pada 17 Desember 1998. Itu artinya ia tidak melihat langsung saat Prancis menjuarai Piala Dunia di tahun yang sama.

Namun usia muda tidak menjadi halangan bagi Odegaard untuk unjuk kemampuan. Bakat gemilangnya disamakan dengan Lionel Messi. Odegaard bahkan sempat diincar sejumlah klub raksasa Eropa seperti Manchester United, Manchester City, Arsenal, Chelsea, Liverpool dan Barcelona. Namun ia lebih memilih Madrid sebagai klubnya di musim ini.

Sejauh ini Odegaard belum tampil di skuat senior Madrid. Ia masih menghuni Madrid Castilla yang bermain di divisi kedua liga Spanyol. Dari tujuh penampilannya, Odegaard sudah mengukir satu gol.
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6603 seconds (0.1#10.140)