Promosi Pisau, Sneijder Jadi Sasaran Kritik

Senin, 06 April 2015 - 15:21 WIB
Promosi Pisau, Sneijder...
Promosi Pisau, Sneijder Jadi Sasaran Kritik
A A A
ISTANBUL - Wesley Sneijder sepertinya sedang kurang beruntung. Pemain Galatasaray ini tersandung masalah yang bukan menyangkut karirnya sebagai pesepak bola. Sneijder yang baru saja meluncurkan satu set peralatan dapur mendapat kritikan dari fans Leeds United.

Diketahui, pemain asal Belanda itu telah meluncurkan satu set alat dapur berupa pisau dengan berbagai ukuran. Pisau tersebut dibuat dengan dominasi warna kuning dan merah layaknya warna kebesaran Galatarasaray.

Entah mengapa sang pemain memilih mengeluarkan produk pisau. Namun, momentum promosi produk pisau itu dinilai tidak pas lantaran bertepatan dengan peringatan 15 tahun tewasnya dua suporter Leed United, yakni Kevin Speight dan Christhoper Loftus.

Speight dan Loftus merupakan korban tewas akibat penusukan suporter Galatasaray ketika dua klub bertemu di ajang semifinal Piala UEFA, 5 April 2000 silam. Tak ayal Sneijder menjadi sasaran kritik lantaran ia mempromosikan dagangannya itu disaat yang kurang tepat.

Disaat proses mengheningkan cipta untuk mengenang kedua korban yang dilakukan sebelum Leeds menjamu Blackburn Rovers di Elland Road, Sabtu (4/4/2015) Sneijder justru berpromosi di akun Twitter-nya: "Akhirnya, set pisau GalatasaraySK saya sudah tersedia sekarang dan bisa diantar ke tempat mana pun," kicau Sneijder, dilansir Daily.

Tweet itu langsung mendapat respons negatif dari penggemar Leeds United. Sneijder yang mengaku tak mengetahui hal tersebut akhirnya memilih menghapus tweet promosinya. "Sangat menyesal. Saya tidak mengetahui hal itu dan telah menghapus promosi alat dapur itu. tulisnya di Twitter @sneijder101010.

Sementara pelaku penusukkan terhadap Speight dan Loftus yaitu Ali Umit Demir suporter asal Turki telah dihukum penjara selama 15 tahun atas tindakan kejinya itu. Sedangkan beberapa pelaku lain yang terlibat dalam penyerangan tersebut, juga telah dijebloskan ke penjara.

Menanggapi masalah ini, juru bicara Leeds mengungkapkan kekecewaannya melihat promosi yang dilakukan Sneijder yang bertepatan dengan peringatan tewasnya dua pengemar mereka."Kami menyesalkan melihat hal ini terjadi kapan pun, terutama pada akhir pekan ini di saat kami memiliki sejumlah rencana penghormatan untuk fans yang ingin menyaksikan tim kesayangan namun tak pernah kembali lagi," tulis dalam akun resmi klub.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6988 seconds (0.1#10.140)