Persib Dikepung 2 Eks Pemain Liverpool
A
A
A
MALE - Persib Bandung akan melakoni laga krusial melawan New Radiant, pada matchday 5 penyisihan Grup H Piala AFC 2015 di National Football Stadium, Male, Rabu (29/4/2015). Maung Bandung wajib menang demi lolos ke babak 16 besar serta menjaga peluang menjadi juara grup.
Memang, tidak mudah bagi Persib mencuri tiga poin di kandang wakil Maladewa itu. New Radiant kerap tampil bagus di kandangnya. Saat menjamu Lao Toyota FC, The Blues -julukan New Radiant- menang 2-1, namun mereka menyerah 0-3 saat menjamu Ayeyawady United. Apalagi New Radiant masih berlpeluang lolos jika berhasil mengalahkan Persib.
Saat ini Persib berada di puncak klasemen sementara Grup H dengan delapan poin hasil dua kali imbang dan dua kali menang. Peringkat 2 dihuni wakil Myanmar Ayeyawady United dengan enam poin, sedangkan New Radiant menduduki peringkat 3 dengan empat angka. Lao Toyota meraup dua poin sebagai juru kunci.
Persib dilarang terpeleset melawan New Radiant. Sebab hasil seri, apalagi kalah, akan membuat target lolos dan menguasai Grup H akan sulit. Sebab, Ayeyawady United yang menjamu Lao Toyota di Thuwunna Stadium, Yangon, di hari yang sama, diprediksi bakal mengamankan tiga angka. Celakanya, Persib kerap kesulitan meraup anga penuh di kandang lawan. Di dua laga tandang sebelumnya, Persib ditahan Ayeyawady 1-1 dan ditahan Lao Toyota 0-0.
Sejauh ini, Persib Bandung memang diunggulkan ketimbang New Radiant mengingat selama mengarungi babak penyisihan Grup H Piala AFC 2015 belum pernah mengalami kekalahan. Bahkan Atep dkk memiliki modal kepercayaan diri tinggi menghadapi New Radiant, mengingat di leg pertama lalu, Persib berhasil menang telak 4-1.
Meski begitu, hasil manis tersebut tidak bisa menjadi jaminan Persib akan kembali mudah mengalahkan The Blues. Selain motivasi bermain di kandang sendiri, New Radiant saat ini memiliki pelatih anyar. Juara bertahan Liga Dhivehi atau Liga Maladewa itu saat ini diarsiteki Mohamed Sobah yang sebelumnya menjabat sebagai asisten pelatih.
Sobah menggantikan pelatih Amir Alagic yang mengundurkan diri karena alasan keluarga. Padahal pelatih berpaspor Bosnia dan Australia itu baru saja menangani New Radiant menggantikan pelatih asal Finlandia Mika Lonnstrom yang kurang bersinar setelah permainan buruk New Radiant di laga awal AFC Cup 2015 menghadapi Persib Bandung di leg pertama lalu.
Dari materi pemain, New Radiant tidak kalah kelas dengan para pemain Persib Bandung. Sebab, selain eks striker Liverpool U-18 David Moli dan eks gelandang Liverpool U-18, New Radiant juga diperkuat tujuh pemain tim nasional (timnas) Maladewa yakni Mohamed Sifan, Ahmed Abdulla, Shafiu Ahmed (belakang), Ibrahim Fazeel, Ali Fasir, Akram Abdul Ghanee, dan Mohamed Rasheed (gelandang).
Seolah-olah, laga nanti ibarat pertandingan antartimnas. Sebab, Persib juga dihuni mayoritas para pemain timnas, yakni I Made Wirawan, M Natshir, Ahmad Jufriyanto, Tony Sucipto, Supardi, Hariono dan Tantan.
Pelatih Persib Bandung, Emral Bin Bustamam mengaku optimistis di laga nanti pasukannya meraih poin penuh atas New Radiant, meski hanya memboyong 18 pemain saja. "Semua sudah siap menghadapi pertandingan, Rabu. Kami fokus karena saat ini hanya memikirkan Piala AFC. Untuk QNB League, para pemain belum berpikir ke sana," tegas Emral seperti dilansir laman resmi Persib, Selasa (28/4/2015).
Pelatih yang dikhususkan untuk menangani Persib di AFC Cup 2015 ini tak memungkiri pergantian pelatih di kubu lawan akan mendapatkan perbedaan dari segi permainan. "Saya pikir, pasti ada perbedaan filosofi dari tiap pelatih. Mudah-mudahan pergantian pelatih itu justru menguntungkan kami. Persib yang pelatihnya sudah lebih lama, bisa lebih padu," tuturnya.
Dengan begitu, dia berharap para pemainnya tetap menampilkan permainan terbaiknya. Apalagi anak asuhnya bertekad untuk membawa Persib menjadi juara Grup H. "Saya sering sampaikan pada mereka (pemain Persib) juara grup itu sangat berarti. Menang di sana akan lebih membuka peluang kami untuk lolos ke fase berikutnya," tegasnya.
Rekor Pertemuan Sebelumnya
25-02-2015 Piala AFC Persib vs New Radiant 4–1
Lima Pertandingan Terakhir Persib
11-03-2015 Piala AFC Ayeyawady United vs Persib 1-1
18-03-2015 Piala AFC Persib vs Lao Toyota 1-0
04-04-2015 QNB League Persib vs Semen Padang 1-0
07-04-2015 QNB League Persib vs Pelita Bandung 3-0
15-04-2015 Piala AFC Lao Toyota vs Persib 0-0
Lima Pertandingan Terakhir New Radiant
09-11-2014 Liga Maladewa New Radiant vs Maziya 1-1
25-02-2015 Piala AFC Persib vs New Radiant 4-1
11-03-2015 Piala AFC New Radiant vs Lao Toyota 2-1
18-03-2015 Piala AFC New Radiant vs Ayeyawady United 0-3
15-04-2015 Piala AFC Ayeyawady United vs New Radiant 0-0
Perkiraan Pemain
Persib Bandung (4-3-3) : I Made Wirawan (PG); Supardi, Vladimir Vujovic, Ahmad Jufriyanto, Tony Sucipto; M Ridwan, Hariono, Firman Utina; Tantan, Makan Konate, Atep.
Pelatih: Emral Bin Bustamam
New Radiant (4-3-3): A. Akhmedov (PG); Ahmed Abdulla, Mohammad Rasheed, Rilwan Waheed, Mohamed Sifan; V. Macko, Ali Fasir, Hamzath Mohamed, P. Okoro; Ashad Ali, D. Moli.
Pelatih: Mohamed Sobah
Memang, tidak mudah bagi Persib mencuri tiga poin di kandang wakil Maladewa itu. New Radiant kerap tampil bagus di kandangnya. Saat menjamu Lao Toyota FC, The Blues -julukan New Radiant- menang 2-1, namun mereka menyerah 0-3 saat menjamu Ayeyawady United. Apalagi New Radiant masih berlpeluang lolos jika berhasil mengalahkan Persib.
Saat ini Persib berada di puncak klasemen sementara Grup H dengan delapan poin hasil dua kali imbang dan dua kali menang. Peringkat 2 dihuni wakil Myanmar Ayeyawady United dengan enam poin, sedangkan New Radiant menduduki peringkat 3 dengan empat angka. Lao Toyota meraup dua poin sebagai juru kunci.
Persib dilarang terpeleset melawan New Radiant. Sebab hasil seri, apalagi kalah, akan membuat target lolos dan menguasai Grup H akan sulit. Sebab, Ayeyawady United yang menjamu Lao Toyota di Thuwunna Stadium, Yangon, di hari yang sama, diprediksi bakal mengamankan tiga angka. Celakanya, Persib kerap kesulitan meraup anga penuh di kandang lawan. Di dua laga tandang sebelumnya, Persib ditahan Ayeyawady 1-1 dan ditahan Lao Toyota 0-0.
Sejauh ini, Persib Bandung memang diunggulkan ketimbang New Radiant mengingat selama mengarungi babak penyisihan Grup H Piala AFC 2015 belum pernah mengalami kekalahan. Bahkan Atep dkk memiliki modal kepercayaan diri tinggi menghadapi New Radiant, mengingat di leg pertama lalu, Persib berhasil menang telak 4-1.
Meski begitu, hasil manis tersebut tidak bisa menjadi jaminan Persib akan kembali mudah mengalahkan The Blues. Selain motivasi bermain di kandang sendiri, New Radiant saat ini memiliki pelatih anyar. Juara bertahan Liga Dhivehi atau Liga Maladewa itu saat ini diarsiteki Mohamed Sobah yang sebelumnya menjabat sebagai asisten pelatih.
Sobah menggantikan pelatih Amir Alagic yang mengundurkan diri karena alasan keluarga. Padahal pelatih berpaspor Bosnia dan Australia itu baru saja menangani New Radiant menggantikan pelatih asal Finlandia Mika Lonnstrom yang kurang bersinar setelah permainan buruk New Radiant di laga awal AFC Cup 2015 menghadapi Persib Bandung di leg pertama lalu.
Dari materi pemain, New Radiant tidak kalah kelas dengan para pemain Persib Bandung. Sebab, selain eks striker Liverpool U-18 David Moli dan eks gelandang Liverpool U-18, New Radiant juga diperkuat tujuh pemain tim nasional (timnas) Maladewa yakni Mohamed Sifan, Ahmed Abdulla, Shafiu Ahmed (belakang), Ibrahim Fazeel, Ali Fasir, Akram Abdul Ghanee, dan Mohamed Rasheed (gelandang).
Seolah-olah, laga nanti ibarat pertandingan antartimnas. Sebab, Persib juga dihuni mayoritas para pemain timnas, yakni I Made Wirawan, M Natshir, Ahmad Jufriyanto, Tony Sucipto, Supardi, Hariono dan Tantan.
Pelatih Persib Bandung, Emral Bin Bustamam mengaku optimistis di laga nanti pasukannya meraih poin penuh atas New Radiant, meski hanya memboyong 18 pemain saja. "Semua sudah siap menghadapi pertandingan, Rabu. Kami fokus karena saat ini hanya memikirkan Piala AFC. Untuk QNB League, para pemain belum berpikir ke sana," tegas Emral seperti dilansir laman resmi Persib, Selasa (28/4/2015).
Pelatih yang dikhususkan untuk menangani Persib di AFC Cup 2015 ini tak memungkiri pergantian pelatih di kubu lawan akan mendapatkan perbedaan dari segi permainan. "Saya pikir, pasti ada perbedaan filosofi dari tiap pelatih. Mudah-mudahan pergantian pelatih itu justru menguntungkan kami. Persib yang pelatihnya sudah lebih lama, bisa lebih padu," tuturnya.
Dengan begitu, dia berharap para pemainnya tetap menampilkan permainan terbaiknya. Apalagi anak asuhnya bertekad untuk membawa Persib menjadi juara Grup H. "Saya sering sampaikan pada mereka (pemain Persib) juara grup itu sangat berarti. Menang di sana akan lebih membuka peluang kami untuk lolos ke fase berikutnya," tegasnya.
Rekor Pertemuan Sebelumnya
25-02-2015 Piala AFC Persib vs New Radiant 4–1
Lima Pertandingan Terakhir Persib
11-03-2015 Piala AFC Ayeyawady United vs Persib 1-1
18-03-2015 Piala AFC Persib vs Lao Toyota 1-0
04-04-2015 QNB League Persib vs Semen Padang 1-0
07-04-2015 QNB League Persib vs Pelita Bandung 3-0
15-04-2015 Piala AFC Lao Toyota vs Persib 0-0
Lima Pertandingan Terakhir New Radiant
09-11-2014 Liga Maladewa New Radiant vs Maziya 1-1
25-02-2015 Piala AFC Persib vs New Radiant 4-1
11-03-2015 Piala AFC New Radiant vs Lao Toyota 2-1
18-03-2015 Piala AFC New Radiant vs Ayeyawady United 0-3
15-04-2015 Piala AFC Ayeyawady United vs New Radiant 0-0
Perkiraan Pemain
Persib Bandung (4-3-3) : I Made Wirawan (PG); Supardi, Vladimir Vujovic, Ahmad Jufriyanto, Tony Sucipto; M Ridwan, Hariono, Firman Utina; Tantan, Makan Konate, Atep.
Pelatih: Emral Bin Bustamam
New Radiant (4-3-3): A. Akhmedov (PG); Ahmed Abdulla, Mohammad Rasheed, Rilwan Waheed, Mohamed Sifan; V. Macko, Ali Fasir, Hamzath Mohamed, P. Okoro; Ashad Ali, D. Moli.
Pelatih: Mohamed Sobah
(sha)