James DeGale Sebut Pacquiao Bodoh

Minggu, 10 Mei 2015 - 14:17 WIB
James DeGale Sebut Pacquiao...
James DeGale Sebut Pacquiao Bodoh
A A A
LAS VEGAS - James DeGale benar-benar sudah kehilangan rasa hormat atas Manny Pacquiao pasca petinju Filipina itu membeberkan soal cedera bahu kanan setelah pertarungan mega duel melawan Floyd Mayweather Jr. pekan lalu. Sebab petinju berjuluk Chunky itu tak melihat pergerakan Pacman melambat saat bertarung dengan petinju tak terkalahkan Amerika Serikat.

"Pacquiao Bodoh. Saya tidak tahu mengapa dia berbicara tentang cedera setelah pertarungan. Orang-orang mulai menyudutkan dia sekarang, karena selama pertarungan ia terlihat gesit dalam melepaskan pukulan kiri dan kanannya. Jadi saya tidak melihat bila Pacquiao tengah terluka, sebab dia rajin melepaskan pukulan dengan kedua tangannya," terang DeGale seperti dikutip Mirror, Minggu (10/5/2015).

Lebih lanjut, DeGale mengatakan pernyataan Pacquiao jelas telah mencoreng pertarungan mega duel tersebut. Karena ada banyak pecinta tinju yang tidak mengetahui dan berkata bahwa petinju berusia 36 tahun itu telah dirampok.

"Ada banyak penggemar yang tidak benar-benar tahu tentang tinju. Meskipun mereka pada akhirnya merasa rugi karena uang yang mereka gelontorkan tidak sesuai dengan harapan dan kemudian mengatakan itu adalah perampokan. Tapi berbeda dengan saya atau orang yang paham dengan olahraga ini. Mungkin mereka akan sepakat mengatakan Mayweather mempunyai kelas dalam bertarung, Anda harus menghormati itu. Dari kacamata saya kemenangan Mayweather murni," tukasnya.

DeGale bakal kembali naik ring untuk berduel melawan Andre Dirrell dalam perebutan juara dunia kelas menengah IBF super yang ditinggalkan Carl Froch pada 23 Mei mendatang.
(sha)
Berita Terkait
Tinju Kelas Welter Membusuk,...
Tinju Kelas Welter Membusuk, Juara Dunia Takut Bertarung
Mampukah Israil Madrimov...
Mampukah Israil Madrimov Guncang Jagat Tinju Kelas Welter Super?
Adrien Broner Tuntut...
Adrien Broner Tuntut Al Haymon Rp153 M Demi Tarung Lagi
Mayweather Tantang Jake...
Mayweather Tantang Jake Paul Bertarung Tinju Kelas Welter Super
10 Petinju Terbaik Kelas...
10 Petinju Terbaik Kelas Welter Super Sepanjang Masa
Pukul KO Lawan setelah...
Pukul KO Lawan setelah Bel Ronde 8 Berakhir Berbunyi, Paddy Donovan Didiskualifikasi
Berita Terkini
Paus Fransiskus Wafat,...
Paus Fransiskus Wafat, Dunia Olahraga Italia Hentikan Sementara Kompetisi
8 jam yang lalu
PSM Makassar Melaju...
PSM Makassar Melaju di Semifinal Shopee Cup 2024/2025, Catat Jadwalnya!
11 jam yang lalu
2 Pelari Indonesia Tatap...
2 Pelari Indonesia Tatap London Marathon 2025, Galang Dana Pendidikan untuk Anak Kurang Mampu
11 jam yang lalu
Gregoria Mariska Jatuh...
Gregoria Mariska Jatuh Sakit, Bagaimana Nasibnya di Piala Sudirman 2025?
13 jam yang lalu
Kevin Diks Cedera Parah,...
Kevin Diks Cedera Parah, Absen Perkuat Timnas Indonesia Lawan China dan Jepang?
13 jam yang lalu
Islombek Ismoilov, Pelatih...
Islombek Ismoilov, Pelatih Muda di Balik Sukses Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025
14 jam yang lalu
Infografis
Miliarder Elon Musk...
Miliarder Elon Musk Sebut Amerika Serikat sedang Menuju Bangkrut
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved