Preview Euro 2024 Kroasia vs Albania: Duel Tim Terluka

Rabu, 19 Juni 2024 - 16:06 WIB
Preview Euro 2024 Timnas Kroasia vs Albania: Duel Tim Terluka
Timnas Kroasia akan menghadapi Albania di matchday kedua Grup B Euro 2024 . Kemenangan menjadi target kedua tim yang sama-sama menelan kekalahan pada partai pembuka.

Pertandingan antara Timnas Kroasia vs Albania akan berlangsung di Volksparkstadion Hamburg, Rabu (19/6/2024) malam WIB. Kick-off dijadwalkan digelar pukul 20.00 WIB.

Timnas Kroasia yang difavoritkan lolos dari fase grup justru menelan kekalahan memalukan 0-3 melawan Spanyol di matchday pertama. Sedangkan Albania dibekuk Italia dengan skor tipis 1-2.



Duel Kroasia vs Albania merupakan pertemuan dua tim terluka. Pertandingan ini juga menandai pertemuan pertama kedua tim di turnamen resmi.

Pelatih Timnas Kroasia, Zlatko Dalic, diprediksi akan melakukan beberapa perubahan pada line up yang diturunkan melawan Spanyol, termasuk kemungkinan kembalinya bintang Manchester City, Josko Gvardiol, ke posisi bek tengah.

Sementara di kubu Albania, penyerang Albania Jasir Asani diragukan karena masalah pergelangan kaki. Oleh karena itu, Arber Hoxha yang lahir di Jerman - yang bermain untuk klub Dinamo Zagreb - mungkin dipromosikan dari bangku cadangan untuk menjadi starter.

Tim yang kalah di pertandingan kali ini dipastikan tersingkir dari Piala Eropa. Apalagi, di matchday ketiga nanti Kroasia akan menghadapi Italia sedangkan Albania bentrok Spanyol. Situasi ini membuat pertandingan nanti malam antara Kroasia vs Albania dipastikan menarik karena kedua tim berambisi menang.

Prakiraan Susunan Pemain:



Timnas Kroasia: Livakovic; Stanisic, Sutalo, Gvardiol, Sosa; Modric, Sucic, Kovacic; Majer, Budimir, Kramaric

Timnas Albania: Strakosha; Hysaj, Ajeti, Djimsiti, Mitaj; Asllani, Ramadani; Laci, Bajrami, Hoxha; Broja
(sto)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More