Raul Doakan Anaknya Segera Pulih

Kamis, 10 Desember 2020 - 22:39 WIB
Raul Jimenez./foto/premierleague
MEXICO CITY - Asa menyaksikan Raul Jimenez merumput kembali bersama Wolverhampton Wanderers (Wolves) musim ini, terus bergelora. Hal itu diungkapkan sang ayah, Raul . Dia optimistis putranya bisa kembali beraksi secara kompetitif setelah keluar dari rumah sakit awal pekan ini.

Raul mengungkapkan bahwa petugas medis telah meyakinkan keluarga bahwa Jimenez 'tidak akan memiliki konsekuensi apa pun' akibat cedera patah tulang tengkorak yang dialamianaknya saat Wolves berhadapan dengan Arsenal di Emirates Stadium, 29 November lalu. Ketika itu, penyerang berusia 29 tahun tersebut beradu kepala dengan bek Arsenal, David Luiz saat melakukan duel udara.

Jimenez yang sempat tidak sadarkan diri langsung dilarikan ke rumah sakit dan segera dilakukan tindakan operasi.Meski mengakui tidak akan terburu-buru, Raul mengungkapkan Jimenez yang kini berada di Meksiko terus membaik dan sangat termotivasi untuk menjalani proses pemulihan hingga bisa fit seperti sedia kala. ( )



"Kami terus mewaspadai karena itu sesuatu yang sangat sulit, tapi berkat kekuatan Jimenez, dia bisa maju. Entah bagaimana, dia senang mengetahui situasi sulit yang dia tinggalkan dan berkat intervensi yang baik dan tepat waktu dari para dokter di Inggris, mereka melakukan apa yang bisa dilakukan kepadanya dan dia pulih dengan semangat yang baik dan sangat termotivasi,” ungkap Raul dilansir dailymail.

Dukungan penuh juga diberikan Wolves. Mereka memang tidak memberikan skala waktu mengenai kapan Jimenez kembali merumput. Sebelumnya, Pelatih Nuno Espirito Santo juga mengutarakan keyakinannya jika penyerang andalannya tersebut akan pulih dari cedera kepala dan segera bergabung kembali dengan tim. Espirito Santo mengindikasikan bahwa klub akan memberikan dukungan dan bantuan yang diperlukan agar Jimenez cepat pulih.

"Kondisi Jimenez terus meningkat dan kembali normal. Jika Anda bertanya kepada saya secara pribadi, saya menginginkan dia dan saya yakin dia akan kembali. Sekarang perhatian kami yang sebenarnya adalah dia sembuh total. Setelah itu kami akan punya waktu. Dalam situasi ini, itu berkaitan banyak dengan evolusi pemain, bagaimana perasaannya. Tapi sekarang saya positif karena hari-hari pertama sangat penting," terang Espirito Santo.

Harapan Espirito Santo, klub dan fans Wolves untuk kesembuhan Jimenez memang begitu besar. Dia merupakan pemain yang begitu dicintai oleh klub dan menjadi andalan utama Wolves di lini depan. Dari 110 penampilannya bersama Wolves di semua kompetisi, Jimenez telah mencetak 48 gol, empat diantaranya dicetak musim ini. Keberadaan penyerang bertinggi 190 cm tersebut membuat Wolves begitu ditakuti dan kerap menjadi batu sandungan tim-tim besar.

Sembari menunggu pulihnya Jimenez, Espirito Santo jelas harus memutar otak menjaga lini depan Wolves agar tetap kompetitif. Pasalnya, saat ini, mereka mengandalkan Fabio Silva, Daniel Podence dan Adama Traore. Usai dikalahkan Liverpool 0-4 (7/12), Wolves bertekad kembali ke jalur kemenangan saat menjamu Aston Villa di Molineux Stadium.
(ruf)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More