Mimpi Simon Kjaer Akhiri Karir Sepak Bola di AC Milan
Sabtu, 30 Januari 2021 - 15:47 WIB
MILAN - Memperkuat AC Milan dalam satu tahun terakhir membuat Simon Kjaer begitu kerasan. Bek Denmark tersebut menegaskan bertekad mempersembahkan scudetto Serie A. Karena itu, dia berharap mendapatkan tawaran perpanjangan kontrak dan mengakhiri karirnya bersama I Rossoneri.
Seperti diketahui, Kjaer bergabung dengan Milan dalam kesepakatan pertukaran dengan Atalanta yang melibatkan Mattia Caldara. Bergabung dengan status pinjaman di awal 2020, pemain bertinggi 191 cm tersebut dikontrak permanen hingga 2022, Juli lalu. Masih terikat kontrak satu tahun kedepan tidak membuat Kjaer puas. Dia berharap dapat tinggal di San Siro lebih lama lagi.
Baca juga : Bahagia di Fiorentina, Ribery Tunggu Sodoran Kontrak Baru
"Saya ingin bertahan di sini selama mungkin. Saya ingin mengakhiri karir saya di Milan, tetapi tidak ada yang tahu bagaimana perasaan saya dalam empat tahun kedepan. Untuk saat ini, saya menikmati momennya saja, ”ungkap Kjaer dilansir football-italia.net.
Kjaer turut mengomentari kinerja Milan pasca kalah 1-3 dari Juventus (7/1/2021) dan 0-3 dari Atalanta (24/1/2021). Selain itu, I Rossoneri juga tersingkir dari Coppa Italia setelah kalah 1-2 dari Inter Milan di perempat final (27/1/2021).
Baca juga : Fokus ke Liga Primer, Bielsa Tunda Bahas Kontrak Baru di Leeds
Meski demikian, Kjaer menegaskan timnya masih berada di trek terutama di Serie A. Saat ini Milan memuncaki klasemen sementara dengan 43 poin. Mantan bek Fenerbahce tersebut mengindikasikan I Rossoneri akan bangkit dan kembali ke jalur kemenangan melawan Bologna di Stadio Renato Dall’Ara, Sabtu (30/2/2021) nanti malam.
Kjaer menganggap Milan tidak boleh melakukan terpeleset lagi karena para rival mengintai yakni Inter (41 poin), AS Roma (37 poin) dan Juventus (36 poin), Atalanta (36 poin), SSC Napoli (34 poin).
Baca juga : BWF World Tour Finals 2020: Ahsan/Hendra Tembus Laga Puncak!
Seperti diketahui, Kjaer bergabung dengan Milan dalam kesepakatan pertukaran dengan Atalanta yang melibatkan Mattia Caldara. Bergabung dengan status pinjaman di awal 2020, pemain bertinggi 191 cm tersebut dikontrak permanen hingga 2022, Juli lalu. Masih terikat kontrak satu tahun kedepan tidak membuat Kjaer puas. Dia berharap dapat tinggal di San Siro lebih lama lagi.
Baca juga : Bahagia di Fiorentina, Ribery Tunggu Sodoran Kontrak Baru
"Saya ingin bertahan di sini selama mungkin. Saya ingin mengakhiri karir saya di Milan, tetapi tidak ada yang tahu bagaimana perasaan saya dalam empat tahun kedepan. Untuk saat ini, saya menikmati momennya saja, ”ungkap Kjaer dilansir football-italia.net.
Kjaer turut mengomentari kinerja Milan pasca kalah 1-3 dari Juventus (7/1/2021) dan 0-3 dari Atalanta (24/1/2021). Selain itu, I Rossoneri juga tersingkir dari Coppa Italia setelah kalah 1-2 dari Inter Milan di perempat final (27/1/2021).
Baca juga : Fokus ke Liga Primer, Bielsa Tunda Bahas Kontrak Baru di Leeds
Meski demikian, Kjaer menegaskan timnya masih berada di trek terutama di Serie A. Saat ini Milan memuncaki klasemen sementara dengan 43 poin. Mantan bek Fenerbahce tersebut mengindikasikan I Rossoneri akan bangkit dan kembali ke jalur kemenangan melawan Bologna di Stadio Renato Dall’Ara, Sabtu (30/2/2021) nanti malam.
Kjaer menganggap Milan tidak boleh melakukan terpeleset lagi karena para rival mengintai yakni Inter (41 poin), AS Roma (37 poin) dan Juventus (36 poin), Atalanta (36 poin), SSC Napoli (34 poin).
Baca juga : BWF World Tour Finals 2020: Ahsan/Hendra Tembus Laga Puncak!
Lihat Juga :
tulis komentar anda