Final Piala Eropa 2020 Bertabur Rekor: Dari Pemain Termuda hingga Tertua Hadir
Senin, 12 Juli 2021 - 05:57 WIB
LONDON - Drama adu penalti menjadi penentu Timnas Italia keluar sebagai juara Piala Eropa 2020 . Pada pertandingan final melawan Inggris di Stadion Wembley, Senin (12/6/2021), pasukan Roberto Mancini menang dengan skor 3-2 setelah bermain imbang 1-1.
Kemenangan Italia atas Inggris diwarnai lahirnya sejumlah rekor. Luke Shaw yang membuka gol untuk Inggris di menit kedua tercatat sebagai gol tercepat di final Piala Eropa. Adapun Leonardo Bonucci masuk dalam catatan sebagai pemain tertua yang berhasil menceploskan bola ke dalam gawang di partai final.
BACA JUGA: Roberto Mancini, sang Penakluk Kutukan Timnas Italia
Banyak data dan fakta yang tersaji pada duel klasik Eropa itu. Dan berikut ini ulasannya seperti dikutip Opta :
- Gol Luke Shaw di menit kedua menjadi yang tercepat di final Piala Eropa. Ini pun jadi yang pertama untuk Timnas Inggris.
- Leonardo Bonucci (34 tahun dan 71 hari) tercatat sebagai pencetak gol tertua di final Piala Eropa. Ia mengalahkan rekor sebelumnya Bernd Holzenbein pada 1976 (30 tahun dan 103 hari).
- Gol yang dibuat Bonucci merupakan yang ke-13 buat Italia di Piala Eropa 2020. Capaian ini menjadi yang tertinggi di Piala Eropa dan Piala Dunia.
- Piala Eropa 2020 menjadi final Kejuaraan Eropa kedua yang diakhiri melalui adu penalti setelah pertandingan tahun 1976.
- Duel melawan Italia adalah penampilan pertama Inggris di final Piala Eropa dan final pertama pula di turnamen besar sejak memenangkan Piala Dunia 1966. Ini adalah momen terpanjang antara final utama untuk negara Eropa mana pun (55 tahun).
Kemenangan Italia atas Inggris diwarnai lahirnya sejumlah rekor. Luke Shaw yang membuka gol untuk Inggris di menit kedua tercatat sebagai gol tercepat di final Piala Eropa. Adapun Leonardo Bonucci masuk dalam catatan sebagai pemain tertua yang berhasil menceploskan bola ke dalam gawang di partai final.
BACA JUGA: Roberto Mancini, sang Penakluk Kutukan Timnas Italia
Banyak data dan fakta yang tersaji pada duel klasik Eropa itu. Dan berikut ini ulasannya seperti dikutip Opta :
- Gol Luke Shaw di menit kedua menjadi yang tercepat di final Piala Eropa. Ini pun jadi yang pertama untuk Timnas Inggris.
- Leonardo Bonucci (34 tahun dan 71 hari) tercatat sebagai pencetak gol tertua di final Piala Eropa. Ia mengalahkan rekor sebelumnya Bernd Holzenbein pada 1976 (30 tahun dan 103 hari).
- Gol yang dibuat Bonucci merupakan yang ke-13 buat Italia di Piala Eropa 2020. Capaian ini menjadi yang tertinggi di Piala Eropa dan Piala Dunia.
- Piala Eropa 2020 menjadi final Kejuaraan Eropa kedua yang diakhiri melalui adu penalti setelah pertandingan tahun 1976.
- Duel melawan Italia adalah penampilan pertama Inggris di final Piala Eropa dan final pertama pula di turnamen besar sejak memenangkan Piala Dunia 1966. Ini adalah momen terpanjang antara final utama untuk negara Eropa mana pun (55 tahun).
tulis komentar anda