Tanpa Pemain Baru Pun Pulisic Yakin Chelsea Berpotensi Rebut Trofi
Minggu, 01 Agustus 2021 - 02:02 WIB
LONDON - Optimisme tinggi diusung gelandang serang Chelsea Christian Pulisic menghadapi musim kompetisi 2021/2022 . Pemain asal Amerika Serikat tersebut yakin The Blues dapat meraih trofi apapun dan dapat bersaing dengan klub besar Eropa lainnya.
The Blues -julukan Chelsea - mengarungi musim lalunya dengan gemilang hingga berhasil meraih trofi Liga Champions. Performa mereka melesat semenjak kedatangan sang pelatih baru, Thomas Tuchel, yang menggantikan Frank Lampard.
Keberhasilan The Blues itulah yang menjadikan catatan istimewa bagi Tuchel. Pasalnya, klub asal London ini bukanlah favorit untuk menjadi juara Liga Champions. Mengingat, Chelsea sempat mengalami masa sulit saat masih dilatih Lampard.
Musim lalu, Chelsea sangat jor-joran belanja pemain dengan merekrut pemain top seperti Kai Havertz, Timo Werner, dan Hakim Ziyech. Namun di bursa transfer musim panas saat ini, Chelsea relatif masih pasif. Mereka baru dikaitkan dengan bek Sevilla, Jules Kounde, yang rumornya akan bergabung di Stamford Bridge.
Meski demikian, Pulisic, menilai bahwa kedalaman skuat Chelsea saat ini sudah sangat bagus. Dirinya juga sangat percaya diri, mengingat pencapaian gemilangnya bersama Chelsea di musim lalu.
"Saya tidak tahu apakah kepercayaan diri itu sudah hilang atau belum, tapi musim lalu itu adalah pencapaian fantastis. Keberhasilan itu mulai berdampak pada kami. Itu akan memberi kami kepercayaan diri tinggi,” kata Pulisic, dilansir dari Standard.
Tidak hanya itu, pemain berusia 22 tahun itu juga menargetklan untuk meraih trofi lagi bersama Chelsea di musim depan. Pulisic menganggap hasil di final Liga Champions melawan Manchester City dijadikan tolak ukur olehnya. Mengingat City merupakan salah satu tim terbaik di musim lalu namun Chelsea berhasil mengalahkannya.
The Blues -julukan Chelsea - mengarungi musim lalunya dengan gemilang hingga berhasil meraih trofi Liga Champions. Performa mereka melesat semenjak kedatangan sang pelatih baru, Thomas Tuchel, yang menggantikan Frank Lampard.
Keberhasilan The Blues itulah yang menjadikan catatan istimewa bagi Tuchel. Pasalnya, klub asal London ini bukanlah favorit untuk menjadi juara Liga Champions. Mengingat, Chelsea sempat mengalami masa sulit saat masih dilatih Lampard.
Musim lalu, Chelsea sangat jor-joran belanja pemain dengan merekrut pemain top seperti Kai Havertz, Timo Werner, dan Hakim Ziyech. Namun di bursa transfer musim panas saat ini, Chelsea relatif masih pasif. Mereka baru dikaitkan dengan bek Sevilla, Jules Kounde, yang rumornya akan bergabung di Stamford Bridge.
Meski demikian, Pulisic, menilai bahwa kedalaman skuat Chelsea saat ini sudah sangat bagus. Dirinya juga sangat percaya diri, mengingat pencapaian gemilangnya bersama Chelsea di musim lalu.
"Saya tidak tahu apakah kepercayaan diri itu sudah hilang atau belum, tapi musim lalu itu adalah pencapaian fantastis. Keberhasilan itu mulai berdampak pada kami. Itu akan memberi kami kepercayaan diri tinggi,” kata Pulisic, dilansir dari Standard.
Tidak hanya itu, pemain berusia 22 tahun itu juga menargetklan untuk meraih trofi lagi bersama Chelsea di musim depan. Pulisic menganggap hasil di final Liga Champions melawan Manchester City dijadikan tolak ukur olehnya. Mengingat City merupakan salah satu tim terbaik di musim lalu namun Chelsea berhasil mengalahkannya.
tulis komentar anda