Tak Peduli 2 Gol Dianulir, Rafa Benitez Puas Bungkam Arsenal

Rabu, 08 Desember 2021 - 03:05 WIB
Everton membungkam Arsenal di Liga Primer 2021/2022/Foto/Twitter
LIVERPOOL - Pelatih Everton Rafael Benitez puas pasukannya membungkam Arsenal meski dua gol dianulir VAR. Juru taktik asal Spanyol itu senang pemain The Toffees menunjukkan karakter yang kuat.

Everton mampu comeback untuk mengalahkan Arsenal 2-1 dalam lanjutan Liga Primer Inggris 2021/2022 di Goodison Park, Liverpool, Selasa (7/12/2021) dini hari WIB. Setelah tertinggal di paruh pertama, Everton membalikkan situasi menjadi unggul di babak kedua.





Martin Odegaard mampu membuat The Gunners unggul terlebih dahulu pada menit ke-45+2. Namun Richarlison (79’) dan Demarai Gray (90+2) mampu membuat Everton berbalik unggul dan meraih poin penuh.

Everton sempat mencetak gol pertama di laga tersebut setelah Richarlison membobol gawang Arsenal dengan sundulannya menit ke-44. Namun wasit menganulir gol tersebut dengan bantuan VAR karena terjebak offside.



Hal serupa juga terjadi di menit 58 setelah Richarlison kembali membobol gawang The Gunners. Namun lagi-lagi Ramsdale dianggap dalam posisi offside setelah wasit mengecek keabsahan gol tersebut melalui VAR.

Rafa Benitez pun tidak mau ambil pusing dengan keputusan VAR yang menganulir dua gol untuk Everton. Pelatih asal Spanyol itu tetap puas dengan penampilan anak asuhnya yang mampu tampil impresif di laga tersebut.

“VAR, Saya tidak tahu apakah garisnya bisa lebih tebal atau tidak? Itu melawan kami,” ungkap Rafa Benitez setelah pertandingan dilansir dari Evening Standard, Selasa (7/12/2021).

“Semuanya bertentangan dengan Anda, tetapi karakter yang mereka (pemain Everton) tunjukkan hari ini, dengan para penggemar di belakang, mereka dapat menikmatinya.” Imbuh pelatih berusia 61 tahun tersebut.

Selain itu, Everton juga memuji para penggemar yang mampu memberikan semangat lebih kepada para pemain. Dukungan yang terus dihadirkan memuat para pemain Everton memiliki mental yang kuat untuk memenangkan pertandingan.

“Fans senang karena fans memberikan segalanya. Mereka bermental kuat dan siap mengubah banyak hal dengan cepat,” tandasnya.
(sha)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More