MotoGP Jepang 2022: Dibayangi Hujan, Quartararo Tak Takut Cuaca Apapun di Motegi
Sabtu, 24 September 2022 - 01:31 WIB
MOTEGI - Hujan tidak membuat gentar Fabio Quartararo di MotoGP Jepang 2022. Pembalap Tim Monster Energy Yamaha itu menegaskan siap menghadapi cuaca apapun di Sirkuit Twin Ring Motegi, baik di sesi kualifikasi maupun lomba.
Hujan sempat turun saat latihan bebas pertama (FP1) MotoGP Jepang 2022 di Sirkuit Twin Ring Motegi, Jepang, Jumat (23/9/2022) siang WIB. Pada FP1 itu, Jack Miller (Ducati Lenovo) berhasil menjadi yang tercepat dengan waktu 1 menit 44.509 detik.
Sementara itu rekan setim Miller, Francesco “Pecco” Bagnaia mampu membuntutinya di posisi kedua. Kemudian, Fabio Quartararo melengkapi posisi ketiga dengan susah payah di Sirkuit Twin Ring Motegi sepanjang 4.801 km (delapan belokan kanan, delapan belokan kiri, lurus terpanjang sepanjang 762 meter) itu.
Selepas latihan bebas pertama itu, menurut laporan dari Speed Week, hujan diprediksi akan kembali mengguyur Sirkuit Motegi pada hari Sabtu. Namun, kabarnya akan kering lagi pada hari Minggu saat balapan berlangsung. Meski begitu, El Diablo -julukan Quartararo- tak gentar dengan cuaca apapun yang akan terjadi.
"Saya siap menghadapi cuaca apa pun," tegas Fabio Quartararo, dilansir dari Speed Week, Jumat (23/9/2022).
Di sisi lain, Fabio Quartararo bersama timnya akan mempersiapkan ban motornya dengan baik untuk mengantisipasi terjadinya hujan. Khususnya, untuk ban depan yang akan menjadi fokus perhatian.
“Kami harus menganalisis dengan cermat pilihan ban mana yang harus kami ambil untuk hari Minggu.
Jelas di (ban) depan, tapi tidak di belakang, karena kompon lembut membawa performa lebih, tapi kami masih harus memeriksa berapa penurunannya. Medium di belakang terlihat bagus, juga dalam hal kecepatan," tandasnya.
Dengan demikian, Fabio Quartararo diyakini akan menampilkan performa terbaiknya pada balapan di hari Minggu (25/9/2022) itu demi mempertahankan puncak klasemen sementara MotoGP 2022. Hal itu tak lepas menjadi motivasi El Diablo usai gagal finis di MotoGP Aragon 2022 pekan lalu.
Hujan sempat turun saat latihan bebas pertama (FP1) MotoGP Jepang 2022 di Sirkuit Twin Ring Motegi, Jepang, Jumat (23/9/2022) siang WIB. Pada FP1 itu, Jack Miller (Ducati Lenovo) berhasil menjadi yang tercepat dengan waktu 1 menit 44.509 detik.
Sementara itu rekan setim Miller, Francesco “Pecco” Bagnaia mampu membuntutinya di posisi kedua. Kemudian, Fabio Quartararo melengkapi posisi ketiga dengan susah payah di Sirkuit Twin Ring Motegi sepanjang 4.801 km (delapan belokan kanan, delapan belokan kiri, lurus terpanjang sepanjang 762 meter) itu.
Selepas latihan bebas pertama itu, menurut laporan dari Speed Week, hujan diprediksi akan kembali mengguyur Sirkuit Motegi pada hari Sabtu. Namun, kabarnya akan kering lagi pada hari Minggu saat balapan berlangsung. Meski begitu, El Diablo -julukan Quartararo- tak gentar dengan cuaca apapun yang akan terjadi.
"Saya siap menghadapi cuaca apa pun," tegas Fabio Quartararo, dilansir dari Speed Week, Jumat (23/9/2022).
Di sisi lain, Fabio Quartararo bersama timnya akan mempersiapkan ban motornya dengan baik untuk mengantisipasi terjadinya hujan. Khususnya, untuk ban depan yang akan menjadi fokus perhatian.
“Kami harus menganalisis dengan cermat pilihan ban mana yang harus kami ambil untuk hari Minggu.
Jelas di (ban) depan, tapi tidak di belakang, karena kompon lembut membawa performa lebih, tapi kami masih harus memeriksa berapa penurunannya. Medium di belakang terlihat bagus, juga dalam hal kecepatan," tandasnya.
Dengan demikian, Fabio Quartararo diyakini akan menampilkan performa terbaiknya pada balapan di hari Minggu (25/9/2022) itu demi mempertahankan puncak klasemen sementara MotoGP 2022. Hal itu tak lepas menjadi motivasi El Diablo usai gagal finis di MotoGP Aragon 2022 pekan lalu.
(sha)
Lihat Juga :
tulis komentar anda