Valencia vs Barcelona, Xavi: Momen Tepat untuk Bangkit!

Sabtu, 29 Oktober 2022 - 22:00 WIB
Saat ini, Barcelona menduduki peringkat dua klasemen sementara Liga Spanyol. Robert Lewandowski dkk mengantongi 28 poin hasil 9 menang, 1 imbang dan 1 kalah. Namun, mereka masih terpaut tiga poin dari Real Madrid.

“Saya pikir itu akan menjadi pertandingan yang bagus untuk para penggemar, kami harus melupakan Liga Champions dan fokus ke Liga,” tuturnya

“Jadi nanti (melawan Valencia) adalah pertandingan yang sengit dan ini adalah ujian untuk menunjukkan karakter dan reaksi kami,” lanjut Xavi.

Xavi juga mengatakan Barcelona mengincar gelar-gelar lain seperti Copa Del Rey, Piala Super Spanyol dan tentunya Liga Europa di musim ini. Ini sebabnya entrenador berusia 42 tahun itu enggan terlalu lama larut dalam kesedihan.



“Saya masih berpikir positif, meskipun Liga Champions merupakan pukulan besar. Kami masih bisa berjuang untuk Liga Spanyol, Copa Del Rey, untuk Liga Eropa, Piala Super Spanyol,” tutupnya.
(mirz)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More