Piala Dunia 2022: Profil Timnas Iran, Misi Tim Melli Hapus Kutukan

Jum'at, 11 November 2022 - 07:02 WIB
Tim nasional sepak bola Iran ingin menghapus kutukan tak pernah lolos dari penyisihan grup di Piala Dunia 2022/Foto/Reuters
TEHERAN - Tim nasional sepak bola Iran ingin menghapus kutukan tak pernah lolos dari penyisihan grup di Piala Dunia 2022. Tim Melli -julukan timnas Iran- siap membuat kejutan di Qatar, 20 November-18 Desember 2022.

Di level Asia, Iran menjadi salah satu yang paling sering lolos ke Piala Dunia. Sebelumnya mereka pernah tampil di Piala Dunia 1978, 1998, 2006, 2014, 2018. Namun, sepanjang itu, mereka tak pernah mampu ke fase knock out.



Tapi, di level Asia, Iran penah menjadi juara Piala Asia tiga kali pada edisi 1968, 1972, 1976 dan empat kali Kejuaraan Federasi Sepak Bola Asia Barat tahun 2000, 2004, 2007, dan 2008.

Menarik dinanti apakah Pelatih Carlos Queiroz bisa membawa Iran mencatat sejarah baru lolos ke babak 16 besar. Pada Piala Dunia di Qatar, Iran di Grup B bersama Inggris, Amerika Serikat, dan Wales.





Baca juga: Skuad Resmi Timnas Belgia di Piala Dunia 2022: Andalkan Muka Lama


Pelatih tim

Timnas sepak bola Iran memiliki pelatih berpengalaman asal Portugal Carlos Queiroz. Mantan pelatih Real Madrid yang memenangi Supercopa de Espana 2003 itu menggantikan Dragan Skocic yang dipecat pada 7 September 2022.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More