Update! Daftar 10 Tim Lolos ke Babak 16 Besar Piala Dunia 2022

Kamis, 01 Desember 2022 - 07:37 WIB
Argentina memastikan lolos ke babak16 besar Piala Dunia 2022/Foto/Reuters
DOHA - Memasuki hari ke-11 pergelaran Piala Dunia 2022 , sudah 10 tim memastikan lolos ke fase knock out pertama atau 16 besar. Dari penyisihan terakhir Grup C dan D, Rabu (30/11/2022) atau Kamis (1/12/2022) dini hari WIB, ada tambahan 4 tim yang bertahan di Qatar.

Timnas Australia memesan tiket 16 besar usai mengalahkan Denmark 1-0 pada laga terakhir Grup D di Al Janoub Stadium. The Socceroos -julukan Timnas Australia- menemani Prancis yang sudah memastikan lolos sebelumnya.



Sedangkan di Grup C, Argentina lolos sebagai juara grup usai mengalahkan Polandia 2-0 di Stadion 974. Polandia meski kalah tapi tetap lolos menjadi runner-up. Polandia dan Meksiko (peringkat 3) sama-sama mengemas 4 poin, namun Polandia lebih unggul selisih gol memasukkan.



Pelatih Tim Nasional (Timnas) Argentina, Lionel Scaloni menunjukkan sikap merendah setelah membawa timnya menembus babak 16 besar Piala Dunia 2022. Scaloni masih enggan menyebut Timnas Argentina calon juara, meski difavoritkan banyak orang.



Baca juga: Hasil Polandia vs Argentina: Menang, Lionel Messi dkk Tembus 16 Besar sebagai Juara Grup


Pelatih berusia 44 tahun itu merendah. Scaloni memilih lebih fokus mengembangkan permainan tim, ketimbang memikirkan peluang juara La Albiceleste -julukan Timnas Argentina- di Piala Dunia 2022.

"Kami memainkan permainan yang bagus (melawan Polandia) dan kami harus melanjutkan. Kami bukan kandidat untuk apa pun, kami adalah tim sulit yang akan berjuang. Mereka semua berpikir bahwa dengan menang hari ini kami akan menjadi juara,” kata Scaloni dikutip dari twitter resmi Timnas Argentina (@Argentina), Kamis (1/12/2022).
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More