Shayne Pattynama Tak Sabar Jadi WNI: Sampai Jumpa, Jakarta!

Minggu, 22 Januari 2023 - 05:36 WIB
loading...
Shayne Pattynama Tak...
Shayne Pattynama tidak sabar segera menjadi Warga Negara Indonesia/Foto/Instagram
A A A
STAVANGER - Shayne Pattynama tidak sabar segera menjadi Warga Negara Indonesia ( WNI ). Pesepak bola blasteran Indonesia-Belanda itu akan diambil sumpah sebagai WNI pada Selasa (24/1/2023).

Permohonan naturalisasi Pattynama disetujui Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) pada 17 November 2022. Lalu, pada awal Januari 2023, Presiden Joko Widodo menandatangani Keputusan Presiden (Kepres) naturalisasi pemain berusia 24 tahun tersebut.



Kini, Pattynama akan mengambil sumpah WNI. Rangkaian pengambilan sumpah Pattynama akan dilangsungkan di Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) DKI Jakarta pada Selasa 24 Januari 2023 mendatang.

Pattynama sangat antusias ingin menapakkan kakinya lagi di tanah air. Melalui Instagram pribadinya, Pattynama tidak sabar ingin kembali ke Jakarta.



“Sampai jumpa Jakarta,” tulis Pattynama dikutip instastory akun Instagram pribadinya, @s.pattynama, Minggu (22/1/2023).

Sebagaimana proses naturalisasi sebelumnya yang dijalani Jordi Amat dan Sandy Walsh, Pattynama juga akan dibuatkan Kartu Tanda Penduduk (KTP). Kemudian dilanjutkan dengan pembuatan paspor Indonesia.

Setelah itu, proses naturaliasasi dilanjutkan dengan mengurus perpindahan federasi dari KNVB ke PSSI. Pemain klub Norwegia, Viking FK itu pun berpeluang mencatatkan debut di FIFA Matchday selanjutnya.

Pemain naturaliasi Timnas Indonesia pun segera lengkap. Diharapkan skuad Garuda mampu mengobati kekecewaan fans sepak bola tanah air usai kegagalan di Piala AFF 2022 silam.

Tahun ini, Timnas Indonesia akan melakoni agenda penting yakni Piala Asia 2023. Di turnamen itu, Timnas Indonesia dipastikan sudah bisa diperkuat trio naturalisasi.

(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1199 seconds (0.1#10.140)