Bikin Bangga! Dimas Ekky Pratama Pembalap Pertama Indonesia Tampil di EWC Le Mans 24 Hours

Jum'at, 10 Februari 2023 - 12:05 WIB
loading...
Bikin Bangga! Dimas...
Dimas Ekky Pratama menjadi pembalap Indonesia pertama yang tampil di ajang ketahanan motor EWC Le Mans 24 Hours / Foto: Instagram Dimas Ekky Pratama (@dimaspratama20)
A A A
JAKARTA - Dimas Ekky Pratama menjadi pembalap Indonesia pertama yang tampil di ajang ketahanan motor EWC Le Mans 24 Hours. Nantinya pembalap yang pernah tampil di CEV Moto2 itu bakal bergabung dengan tim EWC Energie Endurance 91-Kawasaki.

"Senang mengumumkan pembalap baru di line-up Energie Endurance 91 untuk Le Mans 24 Hours. Pembalap Indonesia, Dimas Ekky Pratama menjadi bagian tim untuk balapan ini, dan dia akan menjadi pembalap Indonesia pertama yang tampil di ajang ini!" tulis akun Facebook resmi tim.

Adapun ajang Endurance World Championship (EWC) seri Le Mans 24 Hours itu akan digelar pada 15-16 April mendatang. Pembalap asal Depok itu membalap di tim ini dalam kategori Superstock.

BACA JUGA: Alex Marquez dan Fabio Di Giannantonio Gembira Konvoi Keliling Jakarta Pakai Plat B

Dimas memiliki curriculum vitae (CV) yang bagus di dunia balap motor. Dia pernah finis peringkat 10 di Suzuka 8 Hours pada 2017. Terbaru, dia membalap di Cev Moto2 European Championship untuk tim Pertamina Mandalika SAG pada 2021.

Pembalap berusia 30 tahun itu tak sendiri dalam balapan di Le Mans 24 Hours nanti. Dimas akan berbagi garasi dengan tiga pembalap muda lainnya seperti Marco Fetz asal Jerman dan Luca De Vleeschauwer asal Belgia. Sementara satu pembalap lagi masih belum dikonfirmasi.

BACA JUGA: Gresini Racing Siap Juara di MotoGP 2023

Balapan EWC Le Mans 24 Hours ini merupakan balapan pembuka dari satu musim kalender FIM EWC. Setelahnya akan ada Suzuka 8 Hours pada 30 Juli, kemudian 24 Hours SPA EWC Motos, Belgia pada 17 - 18 Juni, dan ditutup BOL D’Or, Prancis pada 16 - 17 September mendatang
(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0943 seconds (0.1#10.140)