Madura United Putus Tren Negatif, Lefundes Puji Sikap Sape Kerrab

Minggu, 12 Februari 2023 - 19:01 WIB
loading...
Madura United Putus...
Madura United mengalahkan Persikabo 1973 dengan skor 2-0/Foto/Twitter
A A A
BOGOR - Pelatih Madura United Fabio Araujo Lefundes semringah mental pemainnya tak ambruk setelah menelan lima laga terakhir tanpa menang. Semangat tempur Sape Kerrab -julukan Madura United- ditunjukkan saat mengalahkan Persikabo 1973 dengan skor 2-0 pada pekan ke-24 Liga 1 2022/2023 di Stadion Pakansari, Bogor, Sabtu (11/2/2023) WIB.

Dua gol kemennagan Sape Kerrab dilesakkan Alberto Goncalves pada menit ke-22’ dan Lulinha (88’). Hasil itu menjadikan Madura United kokoh di posisi 4 dengan 40 angka.



Dalam lima laga sebelumnya, mereka mengalami 4 kali kekalahan dan 1 hasil imbang. Mulai dari melawan Persib Bandung (0-1), Persik Kediri (0-2), Persebaya Surabaya (0-2), Dewa United (1-1), dan Persis Solo (2-3). Lefundes pun mengungkap kunci sukses pasukannya yang memiliki attitude yang baik.

“Mulai dari lawan Persib Bandung di kandang sendiri, (sebenarnya) kita main bagus. Tapi, kita kalah dengan satu kesalahan kecil di pertandingan. Dari sana kondisi sulit dengan hanya 2 pilihan,” ucap Lafundes mendahului dengan alasan timnya dalam tren buruk tersebut.



“Kamu langsung siap dengan liga yang pendek waktunya untuk laga berikutnya, atau kamu masuk dengan mental dan fisik yang capek. Jadi itu terjadi, kita kalah di pertandingan kedua, kondisi semakin buruk di laga berikutnya,” lanjutnya.

Lafundes menjelaskan, timnya mulai bangkit setelah mengimbangi Dewa United. Hal itu terlihat saat laga berikutnya melawan Persis Solo. Meski kalah, tapi Lefundes menilai karena ada faktor 'campur tangan' wasit.

“Lawan Persis kita sudah bagus mainnya di babak pertama, punya peluang lebih banyak. Tapi kita tahu apa yang terjadi setelahnya, saya tak mau membahasnya lagi,” lanjutnya.

Dari laga itu, para pemain justru semakin termotivasi untuk kembali tampil baik. Di laga melawan Persikabo 1973 ini, menurut Lefundes para pemain mengeluarkan segalanya.

“Dari lawan Persis Solo pemain mentalnya bilang ‘harus lebih lagi’. Jadi sebagai pelatih tim melihat attitude luar biasa dari mereka. Jadi attitude itu yang saya kira jadi kunci dari kemenangan ini,” pungkasnya.

(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2566 seconds (0.1#10.140)