Daftar 12 Tim yang Lolos ke Babak Playoff NBA 2022/2023

Senin, 10 April 2023 - 08:30 WIB
loading...
Daftar 12 Tim yang Lolos...
NBA resmi merilis daftar tim yang lolos ke babak playoff dan babak play-in musim ini setelah 15 pertandingan terakhir musim reguler 2022/2023 rampung digelar, Senin (10/4/2023) / Foto: Bleacher Report
A A A
NBA resmi merilis daftar tim yang lolos ke babak playoff dan babak play-in musim ini setelah 15 pertandingan terakhir musim reguler 2022/2023 rampung digelar, Senin (10/4/2023). Enam tim dari masaing-masing wilayah lolos ke playoff. Empat tim lain di masing-masing wilayah akan main di turnamen play-in.

Di wilayah timur enam tim yang lolos ke babak playoff adalah Milwaukee Bucks, Boston Celtics, Philadelphia 76ers, Cleveland Cavaliers, New York Knicks dan Brooklyn Nets. Sementara di wilayah barat ada Denver Nuggets, Memphis Grizzlies, Sacramento Kings, Phoenix Suns, Los Angeles Clippers dan Golden State Warriors.

Keenam tim penghuni enam posisi teratas di masing-masing wilayah tersebut tinggal menunggu dua tim lainnya dari babak play-in untuk melengkapi slot di babak playoff. Mereka yang lolos ke babak play-in sendiri adalah tim yang mengamankan tempat ke tujuh sampai 10 di babak reguler masing-masing wilayah.



Di wilayah timur, empat tim yang melaju ke babak play-in adalah Miami Heat, Atlanta Hawks, Toronton Raptors dan Chicago Bulls. Sedangkan di wilayah barat adalah Los Angeles Lakers, Minnesota Timberwolves, New Orleans Pelicans dan Oklahoma City Thunder.

Delapan tim yang ada di babak play-in tersebut bakal bermain lebih dulu untuk memperebutkan dua tiket ke babak playoff masing-masing wilayah. Peringkat tujuh dan delapan akan saling bentrok, sedangkan peringkat sembilan berjumpa dengan tim yang ada di posisi 10.

Itu artinya, di wilayah timur, Miami Heat bertemu dengan Atlanta Hawks di babak play-in. Pemenang laga itu otomatis melaju ke babak playoff untuk menantang peringkat dua klasemen, yakni Boston Celtics.



Kemudian, Toronto Raptors bentrok dengan Chicago Bulls di mana pemenangnya akan menghadapi tim yang kalah dari laga antara Miami Heat dengan Atlanta Hawks. Nah, tim yang menang dalam pertandingan itu akan mengisi slot delapan untuk melawan sang pemuncak klasemen, Milwaukee Bucks.

Sedangkan di wilayah barat, Los Angeles Lakers yang ada di posisi tujuh bertemu dengan New Orleans Pelicans. Pemenangnya akan lolos ke babak playoff untuk melawan sang runer up, Memphis Grizzlies.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Maxim Klitschko, Putra...
Maxim Klitschko, Putra Legenda Tinju Vitali Klitschko yang Kini Jadi Atlet Basket
Beyond Cup 4.0: Ajang...
Beyond Cup 4.0: Ajang Kompetisi Unjuk Bakat dan Sportivitas Siswa Se-Jabodetabek Sukses Digelar
Liga Basket Putri Bergulir...
Liga Basket Putri Bergulir April 2025, Perbasi Jakarta: Ada 10 Klub Berpartisipasi!
Timnas Bola Basket Tuli...
Timnas Bola Basket Tuli Indonesia Berlaga pada Turnamen Basket di Hongkong
Kebakaran Hebat di Los...
Kebakaran Hebat di Los Angeles Batalkan Laga Lakers dan Clippers, Rumah Pelatih NBA Habis Dimakan Api
Indteam Basketball KU-12...
Indteam Basketball KU-12 Posisi 3 Liga Bali Open Tournamen 2024
Streaming Acara Olahraga...
Streaming Acara Olahraga di Vision+, Langganan beIN Sports Hanya Rp36.000!
Jeihan Raih 2 Podium...
Jeihan Raih 2 Podium di Sarga CS11-W Leg#3 2024
Liga Basket Antar Akademi...
Liga Basket Antar Akademi Indonesia Berlanjut Tahun Depan, Siap Bentuk Generasi Emas Basket Tanah Air
Rekomendasi
Penampakan Pertama Toxic...
Penampakan Pertama Toxic Avenger Langsung Dihujat Penggemar
LG InstaView: Kulkas...
LG InstaView: Kulkas Sultan Bikin Tamu Melongo, Isi Kulkas Terlihat dengan Ketukan
Begini Strategi WOM...
Begini Strategi WOM Finance Beri Apresiasi kepada Konsumen
Berita Terkini
Richardson Hitchins...
Richardson Hitchins Incar George Kambosos, Jalan Menuju Duel Unifikasi Kontra Teofimo Lopez
16 menit yang lalu
3 Alasan Timnas Indonesia...
3 Alasan Timnas Indonesia Menang Lawan Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
18 menit yang lalu
George Kambosos Tumbang...
George Kambosos Tumbang 3 Kali Beruntun: Lihatlah Muhammad Ali Juga Kalah!
1 jam yang lalu
Para Bintang Tenis Bertarung...
Para Bintang Tenis Bertarung di ATP Miami Open! Streaming di VISION+
7 jam yang lalu
AFC Asian Futsal Cup...
AFC Asian Futsal Cup 2026 Digelar di Jakarta, Pramono Anung: Pemprov Siap Berkolaborasi!
8 jam yang lalu
Adu Statistik Eliano...
Adu Statistik Eliano Reijnders vs Ole Romeny di Posisi Winger Timnas Indonesia
9 jam yang lalu
Infografis
43 Negara yang akan...
43 Negara yang akan Dilarang Masuk ke Amerika Serikat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved