Puja Puji Pakar Sepak Bola Asia untuk Marselino Ferdinan usai Bantu Timnas Indonesia U-22 Menang

Senin, 01 Mei 2023 - 21:08 WIB
loading...
Puja Puji Pakar Sepak...
Pakar sepak bola Asia, Gabriel Tan memuji Marselino Ferdinan usai bantu Timnas Indonesia U-22 menang pada laga perdana penyisihan Grup A SEA Games 2023 melawan Filipina / Foto: PSSI
A A A
PHNOM PENH - Pakar sepak bola Asia, Gabriel Tan memuji Marselino Ferdinan usai bantu Timnas Indonesia U-22 menang pada laga perdana penyisihan Grup A SEA Games 2023 melawan Filipina dengan skor 3-0 di Phnom Penh Olympic Stadium, Kamboja, Sabtu (29/4/2023). Dia menyebut bahwa mantan pemain Persebaya tersebut berhasil menciptakan dampak positif untuk Garuda Nusantara.

Pada laga pembuka penyisihan Grup A SEA Games 2023 , Marselino sukses menyumbang satu gol lewat sepakan terukur pada menit ke-45+1. Dua gol lainnya untuk pasukan Indra Sjafri dicetak oleh Irfan Jauhari (90’) dan Fajar Fatturahman (90+2’). Kemenangan ini membuat Timnas Indonesia U-22 duduk di urutan kedua klasemen Grup A SEA Games 2023.

"Namun mungkin hal positif terbesar adalah fakta bahwa mereka dapat memanggil bakat luar biasa seperti Marselino, yang telah membuat gelombang sejak dia muncul sebagai pemain berusia 16 tahun dan telah pindah ke Eropa setelah menandatangani kontrak dengan tim Belgia KMSK Deinze," tulis Gabriel Tan dikutip dari ESPN, Senin (1/5/2023).



Dalam pertandingan melawan Filipina U-22, Gabriel mengatakan Marselino merupakan jantung utama serangan Timnas Indonesia U-22. Bahkan menurutnya, eks pemain Persebaya Surabaya itu berhasil melampaui Witan Sulaeman dan Pratama Arhan.

"Terutama di babak pertama, ketika Indonesia kurang dalam penemuan, Marselino menjadi jantung dari setiap penyerangan menjanjikan yang mereka miliki bahkan ketika rekan setim yang lebih senior seperti Witan Sulaeman dan Pratama Arhan kesulitan untuk memulai," sambung tulisan Gabriel.

Lebih jauh, Gabriel mengatakan Marselino merupakan pemain muda dengan peran yang besar, bahkan di Timnas level senior. Gabriel yakin pemain kelahiran Jakarta, Indonesia itu mampu menjadi bintang yang bersinar di masa mendatang.



"Masih berusia 18 tahun, mudah untuk berasumsi bahwa Marselino akan memainkan peran kecil dalam kompetisi empat tahun di atas kelompok usianya," tulis Gabriel.

(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1770 seconds (0.1#10.140)