PSG Kipasi Bintang Napoli Victor Osimhen dengan Uang Rp2,4 Triliun

Sabtu, 24 Juni 2023 - 04:04 WIB
loading...
PSG Kipasi Bintang Napoli Victor Osimhen dengan Uang Rp2,4 Triliun
Paris Saint-Germain (PSG) tertarik mendatangkan bintang Napoli Victor Osimhen/Foto/Reuters
A A A
PARIS - Paris Saint-Germain (PSG) tertarik mendatangkan bintang Napoli Victor Osimhen di bursa transfer musim panas 2023. Les Parisiens -julukan PSG- menyiapkan dana hingga 150 juta euro (Rp2,4 triliun) untuk memboyongnya ke Parc des Princes.

Victor Osimhen menjadi properti panas di bursa transfer musim panas 2023. Striker Timnas Nigeria itu menjadi banyak incaran klub elite Eropa setelah sukses menunjukkan penampilan apik untuk membawa Napoli menjadi juara Liga Italia 2022/2023.



Presiden Napoli Aurelio De Laurentiis mengabarkan Victor Osimhen sudah mencapai kesepakatan lisan untuk melakukan perpanjangan kontrak. Namun Partenopei-julukan Napoli- akan mempertimbangkan melepas pemainnya, jika mendapatkan tawaran yang besar.

Mengutip dari Football Italia, Jumat (23/6/2023), PSG dikabarkan siap membuat Napoli melepas Victor Osimhen di bursa transfer musim panas 2023. Les Parisiens kabarnya bakal menawarkan uang sebesar 150 juta euro untuk mendapatkan penyerang berusia 24 tahun itu tersebut.



Bahkan tawaran yang diajukan PSG akan membuat dua klub Liga Inggris, Manchester United dan Chelsea mundur dalam persaingan mendapatkan Victor Osimhen. Pasalnya, kedua klub tersebut dirumorkan tidak akan memberikan tawaran lebih dari 100 juta euro.

Bersama Napoli musim 2022/2023, Victor Osimhen menunjukkan penampilan apik dengan mencetak 31 gol dan lima assist dari 39 penampilan di semua kompetisi. Bahkan, ia menjadi top scorer di Liga Italia dengan 26 gol.

Sementara Napoli akan melakukan pertemuan dengan agen Victor Osimhen untuk membicarakan perpanjangan kontrak. Kabarnya, Napoli ingin mempertahankan Victor Osimhen hingga Juni 2027 mendatang.

Di sisi lain, Napoli sudah menyiapkan pengganti jika Victor Osimhen dijual. Penyerang Losc Lille, Jonathan David akan menjadi pengganti Victor Osimhen dilini depan Napoli.

(sha)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1032 seconds (0.1#10.140)