Tampil Bagus Bersama Al Ittihad, Fabinho Dapat Hadiah Jam Tangan Mahal dari Penggemar

Rabu, 16 Agustus 2023 - 18:30 WIB
loading...
Tampil Bagus Bersama...
Fabinho mendapatkan kado istimewa dari penggemar berupa jam tangan mewah usai pemain Brasil tersebut mengantarkan Al Ittihad menang 3-0 atas Al Raed di King Abdullah Sport City Stadium, Senin (14/8/2023) / Foto: Instagram @wealth
A A A
BURAYDAH - Fabinho mendapatkan kado istimewa dari penggemar berupa jam tangan mewah usai pemain Brasil tersebut mengantarkan Al Ittihad menang 3-0 atas Al Raed di King Abdullah Sport City Stadium, Senin (14/8/2023). Pada pada laga pekan pertama Liga Profesional Arab Saudi 2023/2024, mantan pemain Liverpool itu tidak memberikan gol maupun assist.

Tetapi penggemar Al Ittihad tampaknya senang dengan penampilan Fabinho yang mampu menjaga ritme permainan sepanjang 90 menit pertandingan berlangsung. Alhasil, jenderal lapangan tengah berusia 29 tahun ini diberi kado istimewa berupa jam tangan mewah.

Saking bahagianya, Fabinho sampai tak sengaja menjatuhkan jam tangan tersebut. Beruntung, jam tersebut tidak mengalami kerusakan.

Tampil Bagus Bersama Al Ittihad, Fabinho Dapat Hadiah Jam Tangan Mahal dari Penggemar




"Fabinho, mantan pemain Liverpool, mendapatkan jam tangan Rolex dari sheikh Saudi yang menyukai penampilannya untuk tim barunya Al-Ittihad!. Pemain tengah (asal) Brasil itu menjatuhkan jam tangan tak lama setelah menerimanya, tetapi itu tidak merusak jam tangan tersebut" tulis laporan Wealth dikutip Rabu (16/8/2023).

"Fabinho adalah salah satu dari beberapa mantan pemain Liverpool yang telah pindah ke Arab Saudi dalam beberapa bulan terakhir," sambung Wealth.



Saat ini Al Ittihad untuk sementara menempati posisi teratas Liga Profesional Arab Saudi. Selanjutnya, Fabinho dkk bakal menjamu Al Ta'ee di Stadion Pangeran Abdullah al-Faisal, Minggu (20/8/2023).

(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2490 seconds (0.1#10.24)