Kejuaraan Tarkam 2023 Jembrana Perkuat Kesadaran Berolahraga di Masyarakat

Minggu, 27 Agustus 2023 - 07:34 WIB
loading...
Kejuaraan Tarkam 2023...
Kejuaraan Tarkam 2023 Jembrana Perkuat Kesadaran Berolahraga di Masyarakat
A A A
BALI - Desa Kaliakeh, Negara, Jembrana Bali, menjadi saksi dimulainya Kejuaraan Tarkam 2023 Kemenpora yang mengundang ratusan atlet. Pembukaan resmi dilangsungkan pada Sabtu (26/8/2023).

Seperti halnya Tangerang Selatan, Jembrana memilih untuk menyelenggarakan tiga cabang olahraga (cabor) yang berbeda. Cabang-cabang tersebut mencakup voli, atletik, dan bulu tangkis. Dari ajang ini, akan dipilih atlet-atlet terbaik yang nantinya akan dipersiapkan untuk tampil dalam seri nasional.



Upacara pembukaan diawali dengan pertunjukan seni tari Bhakti Marga yang diiringi oleh Gamelan Tingklik Giri. Acara ini kemudian dilanjutkan dengan sesi senam. Kemeriahan terpancar dari partisipasi lebih dari 500 orang yang hadir dalam acara pembukaan ini.
Kejuaraan Tarkam 2023 Jembrana Perkuat Kesadaran Berolahraga di Masyarakat

Wakil Bupati Jembrana, I Gede Ngurah Patriana Krisna, mengungkapkan bahwa Kejuaraan Tarkam 2023 di Jembrana berlangsung dengan semangat yang tinggi dan persaingan yang ketat. Hal ini senada dengan semangat Makepung yang telah mengakar di daerah tersebut.

"Dikenal sebagai kabupaten yang memiliki semangat dan tekad kuat dalam mencapai kemenangan, masyarakat Jembrana akan memberikan daya tarik dan persaingan yang sengit dalam ajang ini," ujarnya.

I Kade Joni Asmara Adi Putra, seorang pemerhati olahraga, mengungkapkan kebahagiannya melihat Jembrana menjadi tuan rumah Kejuaraan Tarkam dan memiliki peran penting dalam penyelenggaraan ajang ini. Menurutnya, ajang ini seharusnya tidak hanya menjadi panggung olahraga semata, melainkan juga sebagai upaya untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya kesehatan, kebugaran, kegembiraan, dan interaksi sosial.

Perwakilan dari Kemenpora, yaitu Staf Ahli Bidang Hukum Samsudin, membuka secara resmi Kejuaraan Tarkam 2023 di Jembrana. Menurutnya, partisipasi luas masyarakat adalah indikator positif terhadap masa depan yang cerah bagi dunia olahraga Indonesia.

Lebih lanjut, Samsudin menekankan bahwa dengan adanya Perpres tentang desain besar olahraga nasional (DBON), ajang ini menjadi peluang bagi pemerintah pusat dan daerah untuk membangun dan mengembangkan olahraga secara berkelanjutan. Dengan upaya ini, peningkatan prestasi olahraga Indonesia menjadi lebih mungkin.

Dalam pelaksanaannya, Kemenpora bekerja sama dengan Dispora daerah, IGORNAS, KONI, dan berbagai lembaga pembina olahraga lainnya. Hal ini sejalan dengan harapan Presiden Joko Widodo yang diwakili oleh Menpora Dito, bahwa Kejuaraan Tarkam menjadi wadah untuk mempererat persatuan masyarakat melalui olahraga, sekaligus sebagai sarana untuk menggali potensi olahraga di daerah.

Antusiasme masyarakat Jembrana terhadap Kejuaraan Tarkam 2023 sungguh luar biasa. Tidak hanya pria, sektor putri juga turut serta aktif dalam ajang ini, menjadikan ratusan atlet ambil bagian. Turut hadir dalam pembukaan ini adalah perwakilan dari DPRD Jembrana, Kadispora I Gusti Putu Anom Saputra, dan pihak Forkopimda Jembrana.
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1123 seconds (0.1#10.140)