Apa Itu Low Blow dalam Tinju, Akibatnya Mengerikan!

Jum'at, 01 September 2023 - 16:51 WIB
loading...
Apa Itu Low Blow dalam Tinju, Akibatnya Mengerikan!
Tinju merupakan salah olahraga paling populer di dunia. Meski olahraga kontak fisik ini paling digemari, tetapi masih banyak yang belum mengetahui istilah-istilah dalam tinju / Foto: Sportskeeda
A A A
Tinju merupakan salah olahraga paling populer di dunia. Meski olahraga kontak fisik ini paling digemari, tetapi masih banyak yang belum mengetahui istilah-istilah dalam tinju salah satunya adalah Low Blow.

Pertarungan tinju kerap mencuri perhatian semua orang di dunia. Bukan hanya nama besar atau merebut gelar, tetapi gesekan antara kedua petarung membuat banyak orang tertarik mengikutinya.

Sementara dalam tinju terdapat beberapa aturan yang harus dipatuhi oleh petinju. Hal tersebut dilakukan untuk melindungi keselamatan ataupun menghindari nyawa petinju tersebut.



Salah satunya adalah melepaskan pukulan Low Blow yang dilarang untuk digunakan. Pasalnya pukul ini bisa menyebabkan seorang petinju kehilangan nyawanya.

Low Blow merupakan pukulan terlarang yang mengarah ke bawah perut atau bahkan ke kemaluan. Bahaya yang mengintai di balik pukulan ini bisa berakibat fatal bagi lawan.



Sementara petinju yang sengaja atau ketidaksengajaan menggunakan pukulan low blow akan mendapat sanksi serius. Mulai dari peringatan keras hingga hukuman paling berat, yakni diskualifikasi dari pertandingan.

(yov)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1358 seconds (0.1#10.140)