Jack Miller Beberkan PR Tim Balap Red Bull KTM setelah MotoGP Malaysia 2023

Selasa, 14 November 2023 - 23:59 WIB
loading...
Jack Miller Beberkan...
Jack Miller Beberkan PR Tim Balap Red Bull KTM setelah MotoGP Malaysia 2023
A A A
SEPANG - Pembalap Australia, Jack Miller, mengakhiri MotoGP Malaysia 2023 dengan menempati posisi kedelapan. Meski demikian, Miller mengakui bahwa timnya, Red Bull KTM, masih memiliki pekerjaan rumah (PR) yang harus diselesaikan untuk balapan-baIapan mendatang.

Miller memulai balapan dengan baik di Sirkuit Sepang, Malaysia, pada Minggu (13/11/2023), awalnya berada di posisi keenam. Namun, pada akhirnya, dia finis di posisi kedelapan.

"Ini bukan balapan terbaik saya, tetapi juga bukan yang terburuk. Saya merasa tidak melakukan kesalahan sama sekali. Ini adalah balapan yang cukup solid," ujar Miller seperti dilansir dari Speedweek, Senin (13/11/2023).



"Kenyataannya adalah kami melewati setengah balapan dengan cukup baik, tetapi terlambat 19 detik. Jadi, sangat jelas kami masih memiliki PR yang harus dilakukan," tambahnya.

Miller berusaha untuk bersaing dengan kecepatan pembalap Ducati di awal balapan. Namun, dia menyadari bahwa dirinya tidak memiliki kecepatan yang cukup untuk bersaing.

"Makin lama balapan berlangsung, makin panas ban depan saya dan alih-alih melesat, saya kehilangan sentuhan," ungkap Miller.

Masalah di ban depan menjadi salah satu kesulitan utama yang dihadapi Miller sepanjang akhir pekan MotoGP Malaysia 2023. Dia merasa beberapa kali kehilangan cengkraman di ban depannya.

Dengan dua seri balapan tersisa dalam musim MotoGP ini, Jack Miller saat ini menduduki posisi ke-10 dalam klasemen sementara dengan total 156 poin dan satu podium musim ini.
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1126 seconds (0.1#10.140)