Terhenti di Tangan Raonic, Zverev Ngamuk Banting Raket

Senin, 21 Januari 2019 - 15:08 WIB
Terhenti di Tangan Raonic, Zverev Ngamuk Banting Raket
Terhenti di Tangan Raonic, Zverev Ngamuk Banting Raket
A A A
MELBOURNE - Alexander Zverev terhenti di babak keempat Australia Terbuka 2019 setelah takluk di tangan Milos Raonic. Petenis muda asal Jerman tersebut kelihatan gagal fokus di set-set pertama.

Tampil di Rod Laver Arena, Melbourne, Senin (21/1/2019) siang waktu setempat, Zverev sebetulnya lebih diunggulkan menang. Sebab, dia duduk sebagai unggulan keempat sementara Raonic duduk sebagai unggulan ke-16.

Sayangnya, Zverev gagal memanfaatkan momentum. Terlihat jelas bahwa dia gagal fokus di dua set pertama hingga akhirnya kalah 1-6, 1-6, 6-7(7).

Zverev juga terlihat mengamuk saat kesulitan menghadapi Raonic. Dia memukul raket berulang kali untuk meluapkan emosinya hingga raket tersebut ringsek.


Dengan hasil itu Raonic melenggang ke babak perempat final. Namun dia masih harus menunggu lawan. Petenis asal Kanada bakal menghadapi pemenang duel B. Coric kontra L Pouille asal Prancis.

Adapun tiket babak perempat final sudah diamankan beberapa petenis, di antaranya Rafael Nadal yang duduk sebagai unggulan kedua.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8344 seconds (0.1#10.140)