Babak I: Ross Barkley Bawa Chelsea Unggul di Markas Malmo

Jum'at, 15 Februari 2019 - 03:57 WIB
Babak I: Ross Barkley Bawa Chelsea Unggul di Markas Malmo
Babak I: Ross Barkley Bawa Chelsea Unggul di Markas Malmo
A A A
MALMO - Chelsea unggul 1-0 di babak pertama saat melawat ke markas klub Swedia, Malmo FF, di leg pertama 32 besar Liga Europa 2018/2019. Gol pembuka The Blues dicetak Ross Barkley.

Melawat ke markas Malmo di Stadion Swedbank, Jumat (15/2/2019) dini hari waktu Indonesia, Chelsea memang membidik kemenangan. Sebab ini laga pertama mereka setelah dicukur Manchester City dengan skor telak 6-0.

Meski membidik kemenangan, Chelsea menyimpan Eden Hazard dan Gonzalo Higuain di babak pertama. Sebagai gantinya lini serang The Blues bertumpu pada Mateo Kovacic dan Olivier Giroud.

Gol yang ditunggu-tunggu baru tercipta di menit ke-30. Lewat aksi Ross Barkley yang membuka keunggulan setelah memperdaya penjaga gawang Johan Dahlin. Skor 1-0 tetap tidak berubah hingga babak pertama berakhir.

Di babak kedua, Chelsea diprediksi melakukan serangkaian pergantian pemain. Mereka masih menyimpan Hazard dan Higuain di bangku cadangan.

Susunan Pemain

Malmoe: Johan Dahlin, Lasse Nielsen, Rasmus Bengtsson, Andreas Vindheim, Behrang Safari, Anders Christiansen, Fouad Bachirou, Arnor Ingvi Traustason, Soeren Rieks, Marcus Antonsson, Markus Rosenberg

Chelsea: Kepa Arrizabalaga, Andreas Christensen, David Luiz, Emerson, Cesar Azpilicueta, Jorginho, Ross Barkley, Mateo Kovacic, Pedro Rodriguez, Willian, Olivier Giroud
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 4.2179 seconds (0.1#10.140)