Kisah Mantan Pemain Maroko Diminta Jaga Kylian Mbappe

Selasa, 28 Mei 2024 - 16:12 WIB
loading...
Kisah Mantan Pemain...
Mantan pemain Maroko Nabil Dirar bercerita pernah diminta seorang ibu untuk menjaga anaknya, yakni Kylian Mbappe / Foto: DailyMail
A A A
Mantan pemain Maroko Nabil Dirar bercerita pernah diminta seorang ibu untuk menjaga anaknya, yakni Kylian Mbappe . Itu terjadi saat saat dia dan pemain itu berkerier bersama di AS Monaco.

Nabil berkarier di klub itu dalam durasi 2011-2017. Sementara itu, Mbappe baru berkarier di sana pada musim 2015-2018.

Nabil mengatakan saat awal bertemu Mbappe masih sangat muda karena baru berusia 17 tahun. Jadi, dia diminta ibu dari pemain tersebut untuk memberikan perhatian lebih.



"Masih sangat muda saat itu dan saya ingat ketika ibunya menemaninya berlatih, dia selalu meminta kami untuk menjaga Kylian," kata Nabil Dirar dilansir dari Tuttomercato, Selasa (28/5/2024).

Pemain berusia 38 tahun itu mengatakan sudah memprediksi Mbappe punya masa depan yang cerah dalam dunia sepak bola. Sebab, dia melihat potensi besar dalam diri pemain asal Prancis itu.

"Saya tidak ragu bahwa dia akan memiliki karier yang hebat," katanya.



Nabil mengatakan Mbappe memang memiliki kualitas di atas rata-rata pemain di usianya saat itu. Dia menilai pemain itu pun terus bekerja keras agar penampilannya terus meningkat.

"Saya ingat betapa kuatnya dia pada sesi latihan pertama di AS Monaco," bebernya.
(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0969 seconds (0.1#10.24)